Batuk dan Pilek? Coba Atasi dengan Konsumsi Air Rebusan Ketumbar dan Ketahui Manfaat Lainnya

- 11 Maret 2022, 20:09 WIB
Batuk dan Pilek? Coba Atasi dengan Konsumsi Air Rebusan Ketumbar dan Ketahui Manfaat Lainnya.*/Pexels/ Andrea Piaquacdio/
Batuk dan Pilek? Coba Atasi dengan Konsumsi Air Rebusan Ketumbar dan Ketahui Manfaat Lainnya.*/Pexels/ Andrea Piaquacdio/ /

MEDIA BLITAR - Sedang mengalami batuk dan pilek? Tak ada salahnya untuk mencoba mengonsumsi air rebusan ketumbar untuk mengatasinya.

Air rebusan ketumbar ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan, salah satunya adalah dapat mengatasi batuk dan pilek.

Saat ini sedang marak virus batuk dan pilek yang menyerang sebagian orang. Tentunya penderita batuk dan pilek sangat terganggu dalam aktivitasnya.

Baca Juga: Tak Hanya Sayuran Hijau, Simak Makanan Sehat yang Baik untuk Ibu Usai Melahirkan

Tak hanya mengatasi batuk dan pilek saja, namun mengonsumsi air rebusan ketumbar juga dapat membantu mengatasi beberapa masalah kesehatan lainnya.

Ketumbar adalah salah satu jenis rempah yang memiliki kandungan karbohidrat, protein, kalsium, magnesium, dan juga kalsium.

Kandungan tersebut dipercaya dapat membantu menjaga kesehatan tubuh. Mengonsumsi air rebusan ketumbar saat pagi dapat membantu untuk mengatasi masalah kesehatan.

Baca Juga: Tak Hanya Minum Air Putih, Ternyata Buah Ini Juga dapat Bantu Jaga Kesehatan Ginjal

Dilansir Media Blitar dari kanal YouTube Kunci Sehat berikut beberapa manfaat air rebusan ketumbar yang salah satu di antaranya dapat mengatasi batuk dan pilek.

Meredakan Batuk dan Pilek

Manfaat air rendaman ketumbar ternyata dapat membantu mengobati dan mencegah batuk serta pilek.

Hal itu karena kandungan vitamin C dalam air rendaman ketumbar cukup tinggi. Vitamin C tersebut mengandung antioksidan yang bisa membantu meningkatkan sistem imun tubuh.

Sistem imun inilah yang membuat virus dan bakteri sulit untuk menginfeksi tubuh manusia.

Baca Juga: Sedang Batuk? Coba Resep Praktis Obat Batuk Herbal Berikut ini, Bisa Anda Buat Dirumah

Mengontrol Kadar Kolesterol

Minum air rebusan ketumbar di pagi hari dapat mengontrol kadar koleterol dalam tubuh. Kandungan antioksidannya dapat mengontrol kadar kolesterol dalam darah.

Manfaat tersebut dapat dirasakan dengan mengonsumsinya setiap pagi.

Mengatasi Masalah Pencernaan

Salah satu manfaat air rebusan ketumbar yang cukup terkenal adalah atasi masalah pencernaan di antaranya mual, diare, dan perut kembung.

Hal tersebut lantaran kandungan serat yang ada di dalam ketumbar dapat meningkatkan kerja dari sistem pencernaan secara keseluruhan.

Baca Juga: Selain Susu, Ternyata Makanan Ini Mengandung Kalsium, Salah Satunya Jeruk

Mengatasi Infeksi Bakteri

Air ketumbar juga dipercaya mengandung anti bakteri yang dapat membantu meredakan penyakit akibat bakteri jahat.

Gangguan tersebut termasuk infeksi kulit, maupun penyakit perut yang disebabkan oleh bakteri.

Menjaga Kesehatan Jantung

Ketumbar baik secara langsung atau dalam bentuk air ketumbar baik untuk kesehatan jantung. Hal tersebut karena ketumbar dapat mengontrol tekanan darah dan menurunkan kadar kolesterol jahat atau LDL sehingga baik untuk mencegah terjadinya penyakit jantung.

Baca Juga: Makan Kacang Bikin Jerawatan! Benarkah Kemunculan Jerawat Ada Kaitannya dengan Konsumsi Makanan?

Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut

Manfaat air rendaman ketumbar ternyata mampu menjaga kesehatan gigi dan mulut. Hal tersebut karena sifat analgesiknya mampu untuk meredakan sakit gigi.

Ketumbar juga mempunyai sifat antibakteri yang sangat baik untuk kesehatan gigi dan mulut. Sehingga gigi dan mulut bisa terhindar dari bakteri.

Baca Juga: Cara Membuat Minuman dari Jahe dan Kunyit, Apa Boleh Dikonsumsi Setiap Hari?

Menurunkan Kadar Gula Darah

Beberapa riset menunjukkan bahwa ekstra dari ketumbar dan air ketumbar dapat meningkatkan produksi dan kinerja dari hormon insulin.

Sehingga kadar gula darah bisa terkontrol. Efek tersebut menjadikan air ketumbar baik dikonsumsi untuk mengurangi risiko terkena diabetes.

Walaupun demikian, untuk mencegah diabetes tidak hanya dengan mengandalkan air ketumbar saja, namun juga menjalani gaya hidup sehat salah satunya dengan olahraga, makan makanan sehat dan bergizi, kurangi asupan gula, dan jauhi rokok, serta hindari minuman berenergi.

Baca Juga: Resep Tahu Susu Cemilan Favorit Rafathar Lembut dan Lumer di Mulut

Meskipun memiliki manfaat untuk kesehatan, minum air rebusan juga tidak boleh sembarangan. Karena terlalu sering atau terlalu banyak minum air ketumbar juga dapat menimbulkan efek samping.

Efek sampingnya adalah memicu alergi, gangguan pencernaan, dan dehidrasi.

Demikian ulasan mengenai manfaat air rebusan yang tak hanya redakan batuk dan pilek, namun memiliki manfaat lain untuk kesehatan.

***

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah