Makan Kacang Bikin Jerawatan! Benarkah Kemunculan Jerawat Ada Kaitannya dengan Konsumsi Makanan?

- 25 Februari 2022, 22:16 WIB
Makan Kacang Bikin Jerawatan! Benarkah Kemunculan Jerawat Ada Kaitannya dengan Konsumsi Makanan?
Makan Kacang Bikin Jerawatan! Benarkah Kemunculan Jerawat Ada Kaitannya dengan Konsumsi Makanan? //Pexels/Sarah Chai/

MEDIA BLITAR – Pernahkah kamu mendengar bahwa makan kacang bikin jerawatan? Pasti istilah ini kerap kali mampir di kuping kamu bukan.

Kacang kerapkali disebut-sebut sebagai momok yang menakutkan. Lantas benarkan statement tersebut?

Beberapa orang kerap kali memilih-milih makanan apa yang dikonsumsi karena menganggap ada hubungan antara masalah kesehatan dan makanan. Salah satunya adalah tidak memakan kacang karena takut muncul jerawat.

Baca Juga: Benarkah Kemunculan Jerawat Berhubungan dengan Makanan yang Dikonsumsi? Begini Faktanya!

Menurut dr Anthony Handoko, SpKK, FINSDV yang tergabung dalam Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI) hal ini termasuk mitos.

Dia mengatakan, tak ada hubungan langsung antara jerawat dan makanan yang makanan yang seseorang konsumsi.

“Memang dalam penelitian long term ada yang menyebutkan tidak boleh makan diet ini dan itu, tetapi sebenarnya tidak berhubungan langsung. Bukan seperti alergi obat atau makanan. Misalnya hari ini makan kacang, atau seafood dalam setengah jam akan bengkak wajahnya seperti alergi makanan,” kata dia dalam Virtual Media Briefing, Kamis.

Baca Juga: 4 Solusi Menghilangkan Jerawat dan Flek Hitam dengan Bahan Alami

Berbicara mengenai masalah penyebab jerawat, maka bisa lebih dari satu mencakup peradangan, produksi kelenjar minyak sebum berlebihan, hormon yang tidak seimbang hingga sumbatan pada kelenjar minyak di kulit.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x