5 Manfaat Konsumsi Pisang yang Baik Bagi Kesehatan, Salah Satunya Sakit Maag

18 Oktober 2021, 07:30 WIB
Ilustrasi buah pisang. /Pexels/Luis Quintero/

MEDIA BLITAR – Pisang merupakan salah satu buah yang sangat familiar di Indonesia, karena memiliki kelezatan dan kandungan nutrisi yang cukup banyak.

Biasanya buah pisang dikonsumsi secara langsung, ataupun bisa dibuat jus sebagai minuman. Jika sering dikonsumsi, ada beberapa manfaat buah pisang itu sendiri.

Baca Juga: 5 Manfaat Buah Sirsak Baik Bagi Kesehatan, Salah Satunya Membantu Menurunkan Kadar Gula Darah

Seperti dirangkum dari MediaBlitar.com dari artikel Pikiran-Rakyat.com, berikut 5 manfaat konsumsi pisang yang baik bagi kesehatan:

1. Stres

Manfaat pisang yang mengatur tekanan darah dan memberi energi, serta memiliki pengaruh positif pada pencernaan.

Selain itu, pisang juga mengandung triptofan zat yang membantu anda lebih rileks/santai.

2. Sakit maag

Pisang mentah yang sudah dikeringkan mengandung zat yang disebut sitoindoside yang dapat membantu memproduksi lebih banyak lendir dalam sistem pencernaan.

Baca Juga: 5 Manfaat Buah Naga, Salah Satunya Menjaga Kesehatan Saluran Pencernaan dan Kenali Tips Memilihnya

Lendir ini berfungsi, sebagai lapisan pelindung dan dapat membantu mencegah serta menyembuhkan sakit maag.

Bukan hanya itu saja, pisang juga dapat membantu pertumbuhan sel di saluran pencernaan, jadi jika Anda mengalami masalah pencernaan, segera konsumsi buah pisang.

3. Pendinginan

Kedengeran terlihat aneh, tetapi pisang sebenarnya bisa membantu anda menenangkan diri.

Pisang merupakan makanan astringent, yang berarti dapat menyebabkan jaringan menyusut yang ada gilirannya berarti lebih banyak air dapat diserap.

Baca Juga: Konsumsi Asupan Buah dan Sayur Tingkatkan Kesehatan Mental Anak, Studi Terbaru Membuktikan

Tidak hanya pisang, juga ada beberapa makanan yang juga bisa membantu menenangkan diri, seperti anggur dan kacang-kacangan.

4. Sembelit

Buah pisang adalah buah yang kaya serat, sehingga ideal untuk memgatasi masalah usus.

Jika anda merasa sembelit, Anda harus makan pisang karena bisa membantu melancarkan.

5. Menurunkan tekanan darah

Makan pisang juga bisa membantu menurunkan tekanan darah, karena pisang adalah sumber potasium yang bagus untuk membantu menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: Buah Manggis Bisa Meningkatkan Imun? Berikut Manfaat Buah Manggis

Namun, jika Anda merasa curiga karena menderita tekanan darah tinggi, maka Anda harus konsultasi ke dokter terlebih dahulu.

Itulah beberapa manfaat konsumsi pisang yang baik bagi kesehatan, jika dikonsumsi baik dengan dimakan langsung maupun dijus.***

Editor: Ninditoo

Sumber: Cirebon Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler