Waspada! Jika Terlalu Sering Makan Mie Instan Menyebabkan Gangguan Pencernaan

3 Agustus 2021, 15:45 WIB
Waspada! Jika Terlalu Sering Makan Mie Instan Menyebabkan Gangguan Pencernaan /Pixabay/hung772000/

MEDIA BLITAR – Mie instan merupakan makanan praktis yang sangat lezat dan mudah untuk dikonsumsi.

Apabila disaat kita sangat malas untuk mengolah makanan, apa daya ternyata mie instan tetap menjadi menu favorit untuk disantap.

Akan tetapi, jika anda sering konsumsi mie instan harus perlu diwaspadai dan ternyata memiliki dampak efek buruk bagi kesehatan tubuh.

Apalagi sering memakan mie instan tidak disertai dengan beberapa tambahan pelengkap seperti beberapa sayuran yang bergizi.

Baca Juga: 5 Mitos Makan Buah yang Masih Sering Dipercaya dan Bisa Berdampak Seperti Ini

Ini akan berdampak kesehatan jangka panjang, dikarenakan mie instan memiliki beberapa kandungan seperti monosodium glutamat (MSG), serta pengawet Tertiary-butyl hydroquinone (TBHQ).

Dengan adanya beberapa bahaya kandungan tersebut dari mie instan, tidak baik jika dikonsumsi terlalu sering, oleh sebab itu tak heran jika banyak orang tua yang sekali melarang mengkonsumsi mie instan, walaupun makanan tersebut lezat dan praktis.

Lantas, bagaimana dampak jika terlalu sering makan mie instan? Berikut penjelasannya.

Baca Juga: Wagub DKI Jakarta Berlakukan Aturan Makan di Tempat Dengan Syarat, Wajib Menunjukkan Sertifikat Vaksin

Dilansir dari laman Steemit, berikut ini beberapa penyakit yang disebabkan sering konsumsi mie instan:

  1. Mengalami gangguan pencernaan

Dikarenakan mie instan dapat menghambat nutrisi yang masuk ke dalam tubuh dan hal ini juga membuat pencernaan di dalam tubuh terganggu dan pencernaan yang baik membutuhkan bantuan nutrisi beserta mineral.

Oleh karena itu, tak sedikit yang menyukai konsumsi mie instan sembelit atau susah buang air besar dan bahkan bisa menyebabkan lambung dan usus bocor.

  1. Kerusakan hati

Baca Juga: Kebijakan Makan 20 Menit Dijadikan Topik Hiburan, dr. Tompi: Bercanda Boleh Tapi Jangan Kebablasan

Mie instan mengandung zat berbahaya satu diantaranya Propylene Glycol yang jelas merusak dan mengganggu kerja hati.

  1. Gagal ginjal

Kandungan Propylene Glycol juga mengandung penyakit lainnya yang merusak ginjal sebagai salah satu organ vital dalam tubuh kita.

  1. Penyakit diabetes

Mie instan meskipun memiliki kecenderungan rasa gurih juga banyak mengandung kandungan gula yang dapat menyebabkan penyakit diabetes.

  1. Penyakit jantung

Baca Juga: Chef Arnold dan Fiersa Besari Tanggapi Kebijakan Makan 20 Menit, Susi Pudjiastuti: Stopwatch Jangan Lupa

Mie instan juga termasuk dalam makanan junk food atau makanan yang kurang vitamin, jika terlalu sering makan mie instan bisa memicu penyakit jantung.

Itulah 5 bahaya jika terlalu sering konsumsi mie instan dan saran lebih baik sebelum konsumsi mie instan harus mencampurkan dengan beberapa sayuran, agar banyak vitamin yang masuk ke dalam tubuh kita.***

Editor: Farra Fadila

Sumber: Steemit Zona Jakarta

Tags

Terkini

Terpopuler