Dorong Program Vaksinasi dan Ungkap Perkembangan Vaksin Merah Putih, Erick Thohir: Akhir Tahun Bisa Dilihat

- 2 Juni 2021, 12:55 WIB
ILUSTRASI - Program vaksinasi.*
ILUSTRASI - Program vaksinasi.* /Foto : Humas Kemenkes/

Namun meskipun dengan vaksinasi yang terus ditingkatkan, disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan masih harus terus dilaksanakan. Dengan tetap disiplin prokes walau sudah divaksin, maka pertahanan kesehatan seseorang akan semakin kuat.

Baca Juga: Dewan Komisaris Garuda Indonesia, Peter Gontha Serukan 7 Penyebab Perusahaan Kritis

Dengan adanya percepatan pelaksanaan vaksinasi yang dibarengi dengan disiplin dalam penerapan protokol kesehatan tersebut, Erick Thohir optimistis perekonomian Indonesia dapat bangkit dan tumbuh kembali.

Tidak mau terus beli vaksin dari luar, Erick juga menyampaikan bahwa saat ini pihaknya terus bekerja keras dan bekerja sama dengan sejumlah pihak dalam mengembangkan vaksin Merah Putih, “kita bekerja sama dengan lima universitas, dengan dua lembaga penelitian,” ungkapnya.

Baca Juga: Antisipasi Mutasi Baru, Diprediksi Kasus Aktif COVID-19 Terus Naik dalam 5-7 minggu setelah libur lebaran

Pemerintah juga terus membuka diri untuk bekerja sama dengan pihak-pihak lain dalam upaya mengembangkan vaksin produksi dalam negeri.

Menurut Erick Thohir, paling cepat pada akhir tahun 2021 ini dan awal tahun 2022 kemajuan dari vaksin Merah Putih bisa dilihat. ***

 

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah