Azza Snack Frozen Food Homemade, Pilihan Snack Saat Berkumpul, Sehat, dan Bikin Ketagihan

- 13 November 2020, 20:49 WIB
/

MEDIA BLITAR – Saat ini Indonesia sedang memasuki masa sulit baik dari masa pandemi Covid-19, maupun dengan adanya resesi ekonomi, sehingga membawa pengaruh terhadap perekonomian untuk UMKM.

Untuk mendukung meningkatkan perekonomian UMKM dalam masa pandemi Covid-19 saat ini, Media Blitar coba mengangkat salah satu UMKM makanan olahan siap saji atau camilan homemade “Azza Snack Frozen Food”, yang berlokasi di Jalan Raya Bence RT 1/1, Garum, Kabupaten Blitar, untuk lebih mudahnya di sebelah Timur SPPBE Bence, Garum.

Baca Juga: Bima Sakti Panggil 26 Pemain Untuk Mengikuti TC Timnas U-16 di Bogor

Azza Snack Frozen Food, menyediakan camilan enak yang banyak digemari orang, seperti lumpia, risoles, sosis solo, serta pisang coklat, yang disediakan dalam bentuk beku.

Kenapa harus pilih Azza Snack? Camilan ini dapat kamu nikmati sesuai kebutuhan, karena bisa menyesuaikan berapa potong yang akan dihidangkan. Perpaduan kulit dan isinya pas, dan rapi.

Kalau rasa dan ukuran camilan pas di lidah dan perut, pastinya untuk harga juga pas dikantong.

Baca Juga: SEDANG TAYANG Link Live Streaming Sinetron Ikatan Cinta Malam Ini, dan Sinopsis Alur Cerita

Sulistyandari selaku pemilih Azza Snack Frozen Food mengatakan, untuk harga dibandrol dari Rp10 ribu hingga Rp20 ribu per kemasan, dalam satu kemasan ada 10 potong camilan sesuai varian yang dipilih.

“Untuk harga 1 kemasan lumpia isi 10 potong yaitu Rp15 ribu. Kemudian untuk sosis solo isi 10 potong yaitu Rp20 ribu,” ucap Sulistyandari.

Halaman:

Editor: Disca Betty Viviansari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x