Tiga Anggota Keluarga di Blitar Tewas, Polisi Temukan Luka Lebam di Tubuh Korban

- 29 Januari 2021, 22:58 WIB
Ilustrasi meninggal dunia.
Ilustrasi meninggal dunia. /Pixabay

Saat itu juga, polisi seketika memasang garis polisi (police line) di TKP. Hal ini untuk mempermudah polisi dalam evakuasi jenazah dan mengumpulkan bukti tewasnya anggota keluarga tersebut.

Setelah berhasil di dalami, ketiga jenazah tersebut segera dimasukkan ke dalam mobil jenazah untuk segera dirujuk ke rumah sakit untuk dilakukan proses autopsi.

Baca Juga: Prepp Studio dan Arief Muhammad Dukung Dunia Dian Setelah Terima Surat dari Eiger

“Setelah ini akan segera kami lakukan proses autopsi jenazah untuk penyelidikan lebih lanjut,” kata Leonard.

Sementara itu, lelaki yang pernah menjabat sebagai Kapolres Blitar Kota itu membenarkan bahwa Suyani (56) itu tewas lantaran gantung diri.

“Pemilik rumah, Suyani (56) diduga kuat meninggal dunia dengan gantung diri. Dua anaknya dalam satu kamar juga meninggal dunia disertai luka lebam,” ujar Kapolres Blitar, AKBP Leonard M. Sinambela saat dikonfirmasi Media Blitar, Jumat, 29 Januari 2021.

Baca Juga: Tinggalkan Manchester United, Jesse Lingard Siap Merapat ke West Ham?

Terakhir, saat ditanya terkait tewasnya tiga anggota keluarga itu, Leonard belum dapat memastikan penyebabnya. Sebab, kini ketiga jenazah tersebut masih dalam autopsi oleh tim forensik.

“Kami akan dalami dulu bersama forensik, nanti kalau hasil autopsi sudah keluar, akan ditarik kesimpulan untuk mengetahui faktor penyebabnya,” tutupnya.***

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah