Sering Rasakan Sesak di Dada? Berhenti Merokok Ternyata Bisa Cegah 2 Penyakit Ini

- 29 November 2021, 21:54 WIB
Ilustrasi rokok / Sering Rasakan Sesak di Dada? Berhenti Merokok Ternyata Bisa Cegah 2 Penyakit Ini
Ilustrasi rokok / Sering Rasakan Sesak di Dada? Berhenti Merokok Ternyata Bisa Cegah 2 Penyakit Ini /Pexels.com/Basil Mk

MEDIA BLITAR – Tak bisa dipungkiri rokok merupakan jenis candu yang membahayakan kesehatan dan menimbulkan berbagai masalah termasuk pada organ pernapasan dan paru-paru.

Dua dari sekian banyak penyakit yang bisa dicegah dengan berhenti merokok yakni penyakit paru obstruktif kronik (PPOK) dan kanker paru.

Berdasarkan data dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) tahun 2002 menunjukkan, PPOK menempati urutan ke-3 setelah penyakit kardiovaskular dan kanker yang menjadi penyebab kematian di dunia.

Baca Juga: Kamu Kecanduan Rokok dan Alkohol? Ternyata Rumah Kebun Ampuh Hilangkan Konsumsi 2 Benda Itu Lho

Di Indonesia, diperkirakan 4,8 juta orang menderita PPOK dan angka ini bisa bertambah semakin banyaknya jumlah perokok, karena 90 persen penderita PPOK perokok atau mantan perokok.

Dokter spesialis paru dari Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI), dr. Aditya Wirawan, Ph.D, Sp.P mengatakan, dari sisi gejala umum dan derajat skala sesak penyakit PPOK, dimulai dari derajat 0 hingga derajat 4.

Baca Juga: Sudah Tahu Belum Rokok dan Alkohol Biang Kerok Kualitas Tidur Kurang Bagus, Begini Kata Peneliti

Derajat 0 yaitu tidak ada sesak kecuali dengan aktivitas berat, derajat 1 yaitu sesak timbul bila berjalan cepat atau ketika berjalan menanjak, derajat 2 yaitu berjalan lebih lambat dari orang sebayanya karena sesak.

Selanjutnya derajat 3 muncul setelah berjalan 100 meter atau setelah berjalan beberapa menit, dan derajat 4 yaitu sesak muncul saat mandi atau berpakaian, derajat.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah