Tersandung Kasus Ujaran Kebencian, Berikut Kronologi Penangkapan Gus Nur Tengah Malam di Malang

- 25 Oktober 2020, 13:52 WIB
Gus Nur Ditangkap tengah malam di Malang.*
Gus Nur Ditangkap tengah malam di Malang.* /RRI/

“Iya, sudah jadi tersangka,” jelas Awi.

Kronologi awal pula penangkapan Gus Nur yang dianggap menyebarkan informasi kebencian yang bermuatan SARA dan penghinaan yaitu:

Baca Juga: Film Animasi Keluarga 'Over The Moon', Siap Warnai Akhir Pekanmu!

Pada Senin, 19 Oktober 2020 melalui video yang diunggah Refly Harun yang melakukan wawancara terhadap Gus Nur.

Pada kesempatan tersebut, Refly menanyakan tentang dirinya dan NU.

Gus Nur menjelaskan bahwa NU adalah sebuah bus yang sopir, kernet, dan penumpangnya tidak beres.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini Minggu 25 Oktober 2020, Jangan Lewatkan Diary Bahagia

Gus Nur mengumpamakan bahwa sopir dalam kondisi mabuk, sedangkan kondektur dan kernetnya dalam kondisi teler.

Selain itu Gus Nur mengumpamakan penumpang memiliki sikap yang kurang ajar, seperti merokok, suka menyanyi, buka aurat, serta suka dangdutan. Menurut Gus Nur, kesucian dari NU telah hilang.

“Setelah rezim ini lahir, tiba-tiba 180 derajat berubah. Saya ibarat NU sekarang seperti bus umum sopirnya mabuk, kondekturnya teler, kernetnya juga begitu, dan penumpangnya kurang ajar semua. Perokok juga, nyanyi juga, buka aurat juga, dangdutan juga. Jadi kesucian NU yang selama ini saya kenal itu enggak ada sekarang ini,” tutur Gus Nur dilansir melalui channel Youtube Refly Harun. 

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah