Luncurkan Buku Pedoman Perubahan Perilaku Penanganan Covid-19, Satgas: Kenali Musuhmu

- 17 Oktober 2020, 11:27 WIB
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito /Covid19.go.id

MEDIA BLITAR – Saat ini dunia sedang berperang melawan wabah corona, begitu juga dengan Indonesia.

Pemerintah Indonesia tak henti-hentinya mengajak seluruh masyarakat untuk tetap sehat dan melakukan protokol kesehatan jika terpaksa melakukan aktivitas di luar rumah.

Saat ini Covid-19 belum memiliki vaksin dan untuk menghindari semakin banyaknya masyarakat yang terpapar, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 meluncurkan buku.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Indosiar 17 Oktober 2020, Saksikan Drama Musikal: KULEPAS DENGAN IKHLAS Malam Ini

Buku tersebut adalah buku pedoman perilaku penanganan Covid-19 yang diluncurkan dengan tujuan untuk membantu meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai penerapan protokol kesehatan.

Pada buku pedoman tersebut disebutkan secara detail terhadap pentingnya menyamakan persepsi perubahan perilaku, terutama dalam pengambilan kebijakan.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris Malam Ini di Net TV, Berikut Link Live Streamingnya

Dilansir Media Blitar dari video yang diunggah Antara News pada Sabtu 17 Oktober 2020, Kabid Perubahan Perilaku Satgas Penanganan Covid-19 Sonny Harry B. Harmadi menunjukkan buku pedoman yang sedang diluncurkan.

Diinformasikan juga, Satgas mencatat hasil survey BPS yang menunjukkan pada 7-14 September 2020, terdapat 17% responden yang meyakini tidak akan tertular Covid-19.

Halaman:

Editor: Disca Betty Viviansari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x