dr. Lois Bersuara Sejak 7 Bulan Lalu Akhirnya Diamankan Pihak Berwajib, dr. Tirta: Hoax Dia Berbahaya

- 13 Juli 2021, 08:52 WIB
Dr. Lois Owien.
Dr. Lois Owien. /Instagram.com/@dr_lois7

MEDIA BLITAR – Sosok dr. Lois yang belakangan ini menjadi sorotan publik, akhirnya diamankan oleh pihak kepolisian.

Sebelumnya dr. Lois viral di media sosial lantaran pernyataannya yang menyebut Covid-19 bukan penyebab para pasien meninggal dunia, melainkan karena interaksi obat.

Pendapatnya telah menggiring opini publik terkait Covid-19 yang tingkat kasusnya terus bertambah.

Selain itu, dr. Lois dinilai telah menyebarkan berita bohong dan tidak benar.

Baca Juga: Usai dr. Lois Anti Aging Tak Mengakui Covid-19 dan Kini Sosok Wanita Berikan Jawaban Usai di Vaksin

Apa yang disampaikan oleh dr. Lois menuai reaksi pro dan kontra dari masyarakat Indonesia.

Namun, kabar atas tertangkapnya dr. Lois ini telah dibenarkan oleh Kepala Bagian Umum (Kabag Penum) Divisi Humas Polri, Kombes Pol Ahmad Ramadhan.

“Dokter L menyiarkan berita bohong dengan sengaja yang dapat menimbulkan kebenaran di kalangan masyarakat dan menghalangi penanggulangan Covid-19 yang dia lakukan melalui platform,” ungkap Ahmad Ramadhan pada Senin, 12 Juli 2021.

Polisi juga telah mengantongi barang bukti berupa tangkapan layar di ponsel.

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x