Cegah Laju Omicron! Kasus Terinfeksi Menjadi 414 di Indonesia

10 Januari 2022, 12:35 WIB
Cegah Laju Omicron! Kasus Terinfeksi Menjadi 414 di Indonesia /freepik

 

MEDIA BLITAR - Omicron, varian baru Covid-19 yang muncul pada akhir tahun 2021 lalu hingga kini semakin melonjak.

Lonjakan kasus Omicron menjadi 414 orang yang telah terkonfirmasi di Indonesia..

Omicron diyakini menular lebih cepat dibandingkan dengan varian sebelumnya.

Baca Juga: 2 Makanan ini Bisa Dikonsumsi Penderita Diabetes, Begini Penjelasan dr Zaidul Akbar

Dilansir MediaBlitar dari laman Sehat Negeriku pada 10 Januari 2022, Kementerian Kesehatan telah mencatat sebanyak 414 kasus terkonfirmasi Omicron di tanah air.

Pada 8 Januari terdapat penambahan sebanyak 75 orang telah terinfeksi.

Dari 414 orang yang terkonfirmasi Omicron, sebanyak 31 di antaranya adalah kasus transmisi lokal.

Baca Juga: Biodata Lengkap Doni Salmanan, Crazy Rich Indonesia Pernah Jadi Tukang Parkir: Kelahiran - Usia

Yang berarti 383 orang lainnya adalah orang yang melakukan perjalanan dari luar negeri.

Sebagian besar dari orang yang terinfeksi merupakan mereka yang sudah divaksin dengan dosis lengkap.

Kasus Omicron disinyalir paling banyak penularannya adalah dari mereka yang melakukan perjalanan dari Turki dan Arab Saudi.

Baca Juga: Jadi Penentu Kemenangan di Laga Juve vs Roma, Berikut Profil Singkat Mattia De Sciglio

Dengan vaksin tidak bisa menjamin seseorang tidak terinfeksi oleh virus tersebut.

“Harus tetap waspada dan jangan sampai tertular. Harus selalu disiplin dan menerapkan protokol kesehatan meski telah menerima vaksin. Jangan sampai tertular atau menularkan,” kata Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan dr. Siti Nadia Tarmizi yang dikut dari laman Sehat Negeriku.

Menurutnya kita tidak boleh lengah dan jangan sampai ada gelombang ketiga terjadi di Indonesia. Di India kasus tersebut meningkat diberbagai dunia khususnya India yang 10 hari terakhir mengalami kenaikan dari 6000 menjadi 90.000an kasus yang terkonfimasri Omicron.

Baca Juga: Beredar Video Diduga Pesawat Sriwijaya Air yang Jatuh, Cek Faktanya!

Dengang begitu, kita harus menghindari agar hal tersebut tidak terjadi di Indonesia.

Masyarakat Indonesia juga diharapkan untuk tidak melakukan perjalanan ke luar negeri apalagi hanya sekedar berwisata.

Selain menerima vaksin, juga harus tetap menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga: Merasa Depresi? Begini Langkah Mudah Menjaga Mental Tetap Sehat Menurut Ahli

Seperti, memakai masker, mencuci tangan dan menggunakan handsinitizer, menjaga jarak 1-2 meter dengan orang lain, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas.***

Editor: Farra Fadila

Sumber: sehatnegeriku.kemenkes.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler