Khasiat Bawang Putih, Redakan Demam dan Flu pada Anak

- 9 Juli 2021, 10:29 WIB
Khasiat Bawang Putih, Redakan Demam dan Flu pada Anak
Khasiat Bawang Putih, Redakan Demam dan Flu pada Anak /Pixabay/Manfred Richter/

MEDIA BLITAR – Selain dimanfaatkan sebagai bumbu dapur, Bawang putih ternyata memiliki berbagai macam khasiat.

Selain menambah cita rasa dalam setiap masakan, bawang putih ternyata ampuh digunakan sebagai obat deman atau flu pada anak.

Berdasar penelitian, bawang putih mengandung senyawa yang dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: 5 Manfaat Minuman Wedang Uwuh Dari Yogyakarta, Salah Satunya Membantu Menurunkan Gula Darah

Selain itu, bawang putih dipercaya memiliki sifat anti bakteri atau antivirus yang dipercaya dapat menangkal penyakit.

Dilansir MediaBlitar.com dari PortalMalangRaya.com, berikut cara konsumsi bawang putih untuk meredakan demam dan flu;

Pertama, haluskan 3-4 siung bawang putih, sendoki dan makan langsung. Atau bisa langsung mengunyah 1 siung bawang putih setiap 3-4 jam sekali.

Baca Juga: 6 Manfaat Minum Susu Sebelum Tidur, Salah Satunya Bisa Meningkatkan Kualitas Tidur Menjadi Nyenyak

Kedua, cincang 1 siung bawang putih dan tambahkan 1 sdm madu atau minyak zaitun. Campur dan minum langsung. Lakukan 3 kali sehari seperti minum obat biasa.

Ketiga, hancurkan 3 siung bawang putih hingga halus dan campur dengan setengah gelas air hangat, minum langsung. Minum sehari sekali atau 2 kali sehari.

Halaman:

Editor: Farra Fadila

Sumber: Portal Malang Raya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x