Resep Kue Ulang Tahun Tanpa Oven Ala Devina Hermawan, Pecinta Keju Wajib Coba

24 Januari 2022, 08:13 WIB
Resep Kue Ulang Tahun Tanpa Oven Ala Devina Hermawan, Pecinta Keju Wajib Coba //YouTube/Devina Hermawan

MEDIA BLITAR – Anda ingin membuat kue ulang tahun sendiri dirumah? Membuat kue ulang tahun memang terlihat susah-susah gampang.

Devina Hermawan jebolan MasterChef Indonesia membagikan resep kue ulang tahun bolu keju castella.

Castella cake adalah jenis sponge cake yang sangat populer di Jepang.

Baca Juga: Resep 3 Varian Isi Sandwich yang Mudah Dibuat di Rumah ala Chef Devina

Untuk anda yang tidak mempunyai oven dirumah tidak usah khawatir  karena Devina memberikan resep tanpa menggunakan oven.

Maka simaklah resep dan langkah membuat kue ulang tahun tanpa oven ala Devina Hermawan ini:

Baca Juga: Resep Pasta Ayam Panggang dengan Lelehan Keju Mozarella dan Krim Tomat, Masak di Rumah Seenak Masakan Restoran

Bahan:

  •  4 butir kuning telur
  • 40 gr gula pasir
  • 40 ml minyak
  • 60 ml susu cair
  • 85 gr tepung protein sedang
  • 4 butir putih telur
  • 60 gr gula pasir
  •  ½ sdt garam
  • 1 sdt ekstrak vanila
  • 2 ½ sdt baking powder (opsional)
  • 2 keju lembaran

Baca Juga: Resep Roti Subway Ala Drama Korea: Empuk, Lembut dan Bisa Dipakai untuk Sandwich atau Topping Sesuai Selera

Bahan coating:

  • 150 ml whipped cream
  • 25 gr gula pasir
  • 200 gr keju cheddar

Baca Juga: Resep Tahu Susu Cemilan Favorit Rafathar Lembut dan Lumer di Mulut

Langkah:

  1. Pisahkan kuning dan putih telur
  2. Campur sedikit gula pasir dengan kuning telur, minyak, ekstrak vanila, dan garam lalu kocok sampai tercampur rata.
  3. Masukkan terigu sedikit demi sedikit, aduk rata
  4. Masukkan gula ke putih telur dan kocok hingga mengembang
  5. Tuang ¼ adonan ke dalam adonan kuning telur, aduk rata lalu campurkan ke dalam ¾ adonan putih telur lalu aduk rata.
  6. Olesi loyang rice cooker dengan mentega dan terigu, lalu tuangkan adonan
  7. Masukkan keju ke dalam adonan (jangan sampai menyentuh dasar loyang)
  8. Masak hingga 40 menit
  9. Angkat adonan setelah matang, balikkan loyang dan dinginkan di atas cooling rack.
  10. Kocok whipped cream dan gula sampai kaku, masukkan ke dalam piping bag.
  11. Potong kue menjadi dua, semprotkan whipping cream di layer pertama dan ratakan. Tumpuk layer kedua dan lakukan hal yang sama.
  12. Tutupi seluruh permukaan kue dengan parutan keju.
  13. Kue siap untuk dihidangkan.***

Editor: Annisa Aprilya Putri

Tags

Terkini

Terpopuler