Tips Memgecilkan Pori-Pori di Wajah, Lakukan 5 Langkah Ini di Rumah

23 November 2021, 21:21 WIB
Ilustrasi kulit wajah /Pixabay/ivanovgood

MEDIA BLITAR - Memiliki wajah bersih mulus dan sehat tentu menjadi impian setiap wanita.

Tapi tidak sedikit orang mengeluhkan memiliki porì-pori yang besar dan dianggap menganggu penampilan.

Pori-pori besar biasanya disebabkan karena faktor genetik, selain itu juga bisa disebabkan karena terjadinya penyumbatan kotoran, makeup, dan sisa sel kulit mati, yang terperangkap karena tidak terangkat sempurna saat kulit dibersihkan.

Baca Juga: 4 Cara Mudah untuk Menghapus Cache dari Beberapa Perangkat Browser

Berikut beberapa cara mengecilkan dan membersihkan pori-pori kotor pada wajah dilansir dari Medical News Today:

1. Memilih Produk Berbahan Dasar Air

Produk pelembab mengandung berbagai bahan aktif, termasuk minyak. The American Academy of Dermatology (AAD), merekomendasikan produk bebas minyak, termasuk makeup berbasis air.

Orang dengan kulit berminyak akan mendapat manfaat dari produk yang mengandung humektan tinggi daripada minyak. Madu dan urea adalah contoh humektan dalam produk perawatan kulit.

Baca Juga: 4 Cara Cepat dan Mudah Mengatasi Sakit Leher Akibat Salah Bantal

2. Memilih Pembersih Wajah Berbasis Gel

Pembersih berbasis gel cocok untuk orang dengan kulit berminyak yang ingin mengecilkan pori-pori.

Sebaiknya hindari pembersih berbahan dasar minyak atau alkohol , karena dapat mengiritasi kulit. Pembersih berbasis gel membantu membersihkan minyak dari pori-pori.

3. Eksfoliasi

Seseorang dengan kulit berminyak, harus melakukan eksfoliasi sekali atau dua kali seminggu untuk menghilangkan materi yang dapat menyumbat pori-pori, seperti kotoran, sel kulit mati, minyak berlebih.

Penting untuk tidak melakukan eksfoliasi lebih dari dua kali seminggu, karena dapat mengeringkan kulit.
Pori-pori bisa terlihat lebih besar jika kulit menjadi terlalu kering.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Menghilangkan Rayap di Rumah, Salah Satunya Bisa Menggunakan Solar atau Oli

4. Menghapus Riasan di Malam Hari

Sangat penting untuk selalu menghapus riasan sebelum tidur. Tidur dengan riasan semalaman dapat menyebabkan pori-pori tersumbat karena penumpukan riasan, minyak, dan bakteri.

5. Biasakan untuk Mencuci Wajah Pagi dan Malam Hari

Mencuci wajah merupakan salah satu perawatan kulit yang paling dasar. Mencuci wajah hingga dua kali sehari, atau lebih setelah banyak berkeringat atau berolahraga akan mengurangi penumpukan kotoran di area wajah.

Baca Juga: Main Media Sosial Bikin Mental Breakdown, Begini Cara Mudah Hindari Stres Akibat Medsos

Hindari menggosok kulit saat mengeringkan wajah, ganti cara dengan menepuk-nepuk wajah hingga kering dengan handuk bersih.

Nah itu dia beberapa cara mengecilkan pori-pori wajah, selamat mencoba.***

Editor: Farra Fadila

Sumber: Medical News Today

Tags

Terkini

Terpopuler