Fadli Zon: Vaksinasi Berbayar Harus Dicabut, BUMN Bukan Untuk Mendapatkan Keuntungan

- 15 Juli 2021, 08:56 WIB
Fadli Zon: Vaksinasi Berbayar Harus Dicabut, BUMN Bukan Untuk Mendapatkan Keuntungan
Fadli Zon: Vaksinasi Berbayar Harus Dicabut, BUMN Bukan Untuk Mendapatkan Keuntungan /Tangkap layar YouTube Fadli Zon Official/

Menurutnya kebijakan adanya vaksin berbayar atau gotong royong ini merupakan hal yang tidak etis, dan cenderung amoral.

“Apalagi terjadi di tengah situasi pandemi saat ini. Seharusnya vaksin ini menjadi public goods atau milik publik yang harus disediakan negara bagi semua orang secara gratis,” kata Fadli Zon.

Fadli Zon juga mengungkapkan bahwa kebijakan pemerintah yang mengubah vaksin menjadi private goods merupakan suatu tindakan yang tidak pantas.

Baca Juga: CEK FAKTA: Fadli Zon Diklaim Meninggal Dunia Gegara Covid-19, Netizen: Alhamdulillah Benar

“Menteri Kesehatan sendiri sudah mengakui bahwa vaksin berbayar ini adalah murni bisnis. Tentu yang namanya bisnis mencari keuntungan,” jelasnya.

Menurut Fadli Zon rendahnya tingkat vaksinasi dalam empat bulan terakhir yang masih jauh dari 1 juta dosis per hari, seharusnya diselesaikan dengan memperbaiki strategi pendistribusiannya

Bukan malah menyerahkan program vaksinasi ini ke mekanisme pasar.

Baca Juga: Jelang Ulang Tahun ke-50, Fadli Zon Dapat Kado Lebih Awal: Saya Terpapar Covid-19

“BUMN bukan alat negara untuk mendapatkan keuntungan di tengah penderitaan masyarakat,” tambahnya.

Salah satu alasan mengapa vaksinasi berbayar ini harus ditolak adalah karena vaksin hanya bisa diimpor oleh pemerintah, sementara pihak swasta tidak diperbolehkan impor.

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: YouTube Fadli Zon Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah