Masih Stabil, Harga Daging Sapi di Blitar Diprediksi Naik Hingga 140 Ribu Jelang Hari Raya

- 25 Maret 2022, 15:04 WIB
Salah satu penjual daging sapi di pasar Legi kota Blitar
Salah satu penjual daging sapi di pasar Legi kota Blitar /Dok. Media Blitar/Yudha Aditya Maulana

MEDIA BLITAR – Menjelang memasuki bulan puasa atau Ramadhan, harga daging sapi di wilayah kota Blitar masih terpantau stabil.

Berdasarkan informasi dari penjual daging sapi di area pasar Legi kota Blitar, Tim Media Blitar pun memperoleh informasi harga dan daftar harga daging sapi di pasaran kota Blitar saat ini.

Menurut salah seorang penjual daging sapi bernama Syafi’I di pasar Legi, harga daging sapi saat ini memang masih stabil.

Baca Juga: Persib vs Persik Jumat, 25 Maret 2022: Prediksi Starting XI, H2H, Skor Akhir, Statistik, BRI Liga 1 2021/22

Syafi’I menyebutkan bahwa saat ini harga daging nomor satu di tempatnya sudah mencapai harga Rp120 ribu sementara untuk daging rawonan di angka 100 ribu.

Menurut prediksi Syafi’I, harga daging sapi baru akan naik saat bulan Ramadhan dengan kisaran harga 130-140 ribu, atau naik sekitar 10-20 ribu.

“Kalau Ramadhan nanti sampai 130-140 ribu, sebelumnya ya 120 ini,” ujar Syafi’I saat diwawancara Tim Media Blitar.

Baca Juga: LINK VIDEO 4:17 Detik Pak Ribut Viral Tiktok dan Twitter Gara-gara Kaum Nabi Luth, Simak Biar Gan Gagal Paham

Kemudian untuk harga iga sapi meneyentuh harga Rp85 ribu dan daging kelas dua di angka Rp100 ribu.

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x