Sudah Terima SMS Dari BPUM BRI? Siapkan Syaratnya, Begini Cara Mudah Cairkan BLT UMKM Rp2,4 Juta

- 16 November 2020, 14:38 WIB
Sudah Terima SMS Dari BPUM BRI? Siapkan Syaratnya, Begini Cara Mudah Cairkan BLT UMKM Rp2,4 Juta
Sudah Terima SMS Dari BPUM BRI? Siapkan Syaratnya, Begini Cara Mudah Cairkan BLT UMKM Rp2,4 Juta /Foto: ANTARA /Sigid Kurniawan/

MEDIA BLITAR - Setelah pengumuman Banpres BPUM tiba yang menyatakan sebagai penerima bantuan BLT UMKM Rp2,4 juta yang ditandai dengan pesan masuk SMS dari BRI.

Anda harus melakukan verifikasi ulang ke bank BRI untuk mencairkan dana hibah sebesar Rp2,4 juta untuk pelaku UMKM yang terdampak pandemi Covid-19.

Agar tidak terkena berita hoax berikut isi pesan masuk SMS resmi dari bank BRI:

“Nsbh Yth. Anda terdaftar sebagai penerima Banpres Produktif BPUM. Untuk verifikasi dan pencairan silahkan menghubungi kantor BRI terdekat dengan membawa eKTP,”

Baca Juga: Kabar Gembira! Sule dan Nathalie Akhirnya Resmi Menjadi Pasutri

Setelah menerima SMS tersebut segera datangi bank BRI untuk mencairkan dana hibah tersebut. Tunjukkan pesan singkat SMS tersebut kepada petugas bank.

Jika SMS tersebut benar apa adanya petugas bank BRI akan mengarahkan Anda ke Kaur Kesra untuk mengisi formulir pernyataan sebanyak tiga lembar dari bank tersebut.

Setelah itu Anda bisa datang kembali ke bank BRI untuk membawa fotokopi KTP, KK, ATM, buku tabungan dan melampirkan surat pernyataan 3 lembar bermaterai yang sudah diisi sebelumnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini: Libra Goyah? Cek Juga Scorpio, Sagitarius, Capcricon, Aquarius, Pisces

Halaman:

Editor: Disca Betty Viviansari

Sumber: Depkop RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x