Kapan Hari Raya Idul Fitri 2022? Begini Penjelasannya Versi Muhammadiyah dan Pemerintah

- 29 April 2022, 15:30 WIB
Kapan Hari Raya Idul Fitri 2022? Begini Penjelasannya Versi Muhammadiyah dan Pemerintah
Kapan Hari Raya Idul Fitri 2022? Begini Penjelasannya Versi Muhammadiyah dan Pemerintah / Pexels/Thirdman/

Baca Juga: Menjelang Libur Lebaran Aplikasi WhatsApp Mendadak Error, Netizen: Terimakasih Twitter

“Pada hari rukyat, 29 Ramadhan 1443 H, ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia sudah diatas ufuk dan di atas kriteria baru MABIMS (Menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, Singapura) yaitu di atas 3 derajat,” kata Dirjen Bimas Islam Kemenag, Kamaruddin Amin di Jakarta, Senin, 18 April 2022, seperti dikutip dari laman Kemenag.

Nantinya, Kementerian Agama akan menggelar rukyatul hilal di 99 titik di seluruh Indonesia, dan hal tersebut sebagai bahan pertimbangan hasil sidang Isbat penetapan 1 Syawal 1443 H.

Baca Juga: Atta Halilintar Berduka, Panji Sang Asisten Meninggal Dunia Setelah Mengalami Sakit Sepulang Dari Turki

Baca Juga: Saddil Ramdani Resmi Gabung Timnas Indonesia U-23 SEA Games 2021 Dilepas Sabah FC Usai Liga Malaysia Ditunda

“Hasil rukyatul hilal yang dilakukan ini selanjutnya akan dilaporkan sebagai bahan pertimbangan sidang isbat penetapan 1 Syawal 1443 H,” sambungnya.

Sidang isbat Kemenag, nantinya akan dilakukan hybrid yaitu gabungan online dan offline, serta masyarakat dapat menonton siaran langsung melalui TVRI ataupun media sosial Kemenag.

Demikian informasi mengenai penetapan 1 Syawal versi Muhammadiyah dan pemerintah, untuk menentukan Hari Raya Idul Fitri 2022.***

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x