5 MENU IDUL ADHA 2023: Rasa Lezat Cara Buat Gampang! Resep Gulai Kambing, Bistik Daging Sapi, hingga Tongseng

- 29 Juni 2023, 06:32 WIB
Ilustrasi - 5 MENU IDUL ADHA 2023: Rasa Lezat Cara Buat Gampang! Resep Gulai Kambing, Bistik Daging Sapi, hingga Tongseng
Ilustrasi - 5 MENU IDUL ADHA 2023: Rasa Lezat Cara Buat Gampang! Resep Gulai Kambing, Bistik Daging Sapi, hingga Tongseng /Pexels

MEDIA BLITAR - Simak lengkap resep ide 5 menu Idul Adha 2023 yang sangat direkomendasikan untuk mengolah daging kambing maupun sapi kurban dengan cara buat gampang dan cita rasa lezat dan gurih.

Pada artikel ini akan dijelaskan secara lengkap mulai dari bahan hingga cara pembuatan menu Idul Adha 2023 mulai dari tongseng, soto, sate, gulai hingga bistik olahan daging kambing maupun sapi.

Menu olahan daging sapi atau kambing kurban pada perayaan Idul Adha 2023 bisa beragam tergantung pada budaya, tradisi, dan preferensi kuliner masyarakat setempat.

Baca Juga: Resep Sate Maranggi, Menu Olahan Daging Kurban Idul Adha: Rasanya Mantap, Empuk, dan Menggoda!

Berikut ini adalah beberapa menu olahan daging sapi atau kambing kurban yang umum ditemukan dalam perayaan Idul Adha:

Resep 1 Soto Tangkar Khas Betawi

Soto Tangkar Rasa Gurih dan Lezat Menu Idul Adha 2023
Soto Tangkar Rasa Gurih dan Lezat Menu Idul Adha 2023 Instagram.com/maul_ummu_azka/
Dilansir dari akun Instagram @maul_ummu_azka, Tim Media Blitar telah menulis resep lengkap membuat soto tangkar yang cita rasanya enak dan bikin nagih, berikut resep lengkapnya.

Bahan Dasar:

800 gr sekengkel

200 gr iga sapi

Bumbu Halus:

10 siung bawang putih

15 siung bawang merah

8 butir kemiri

1 jempol kunyit

2 jempol jahe

6 buah cabe merah keriting

1 sdt jintan

2 sdt ketumbar

Bumbu Pelengkap:

3 lembar daun salam

3 lembar daun jeruk

3 batang serai, memarkan

5 butir cengkeh

1/2 sdt pala

2 sdm garam

1 sdm gula
1/2 sdt lada

1 sdm kaldu bubuk sapi

1-2 sachet santan instan

Air secukupnya


Pelengkap:

Tomat

Daun bawang

Baca Juga: Resep Rendang Daging Sapi ala Chef Devina, Mudah Dibuat dan Cocok Dihidangkan saat Hari Raya Kurban

Cara Membuat:

1. Langkah pertama yakni mengolah sengkel dan iga. Caranya dengan mempresto selama 30 menit. Setelah 30 menit, sisihkan terlebih dahulu.


2. Langkah selanjutnya, membuat bumbu halus. Siapkan blender, masukkan bawang putih 10 siung, bawang merah 15 siung, kemiri 8 butir.

3. Tambahkan kunyit 1 jempol, jahe 2 jempol, cabai merah keriting 6 buah, jintan 1 sdt, dan ketumbar 2 sdt. Kemudian, haluskan semua bahan tersebut.

4. Siapkan wajan dan panaskan sedikit minyak goreng. Masukkan bumbu halus. Tumis bumbu halus sampai wangi.

5. Tambahkan daun salam 3 lembar, daun jeruk 3 lembar, serai 3 batang, cengkeh 5 butir, pala ½ sdt, garam 2 sdm, lada ½ sdt, dan kaldu bubuk sapi 1 sdm.

6. Kemudian, masukkan santan instan 1 hingga 2 bungkus dan air secukupnya. Aduk sampai tercampur rata.

7. Selanjutnya, masukkan sekengkel dan iga. Aduk kembali sampai rata dan masak sampai empuk serta bumbunya meresap.

8. Terakhir, masukkan tomat yang sudah dipotong dan daun bawang. Aduk rata dan sajikan dengan nasi hangat.

Baca Juga: Resep Oseng Mercon Daging Sapi, Pedasnya Bikin Nagih! Cocok Jadi Menu Olahan Daging Kurban Idul Adha

Resep 2 Gulai Kambing Gurih Kuah Santan Kental

Gulai Kambing Salah Satu Andalan Menu Idul Adha 2023
Gulai Kambing Salah Satu Andalan Menu Idul Adha 2023 YouTube tri pujis

Tim Media Blitar telah merangkum resep gulai kambing kuah gurih untuk Idul Adha nanti dari YouTube tri pujis.

Bahan-Bahan:
1 ruas jahe 1 batang sereh

3 lembar daun salam

1 kg daging dan tulangka kambing

5 siung bawang merah

5 siung bawang putih

1 ruas jahe

1 ruas kunyit

3 butir kemiri

1 ruas lengkuas

5 buah cabai rawit
5 buah cabai merah keriting

1/2 sdt jinten

1/2 sdt ketumbar bubuk

1/4 sdt lada bubuk

2 batang sereh

2 lembar daun salam

2 lembar daun jeruk

3 butir cengkeh

2 butir kapulaga
3 cm kayu manis

1000 ml air

2,5 sdt gula

1 sdt garam

1/2 sdt penyedap rasa

300 ml santan

10 buah cabai rawit utuh

Baca Juga: Sajian Lebaran Idul Adha, Begini Resep Membuat Rendang Daging Rumahan Mudah dan Bikin Nagih

Langkah Pembuatan:

1. Masak air hingga mendidih. Lalu, masukkan 1 ruas jahe, 1 batang serai, 3 lembar daun salam, 1 kg daging dan iga kambing. Tutup panci.

2. Rebus kambing sampai matang dan empuk. Jika sudah matang, matikan api dan pindahkan daging. Tiriskan.


3. Buat bumbu halus. Pakai bahan 5 siung bawang merah, 5 siung bawang putih, 1 ruas jahe, 1 ruas kunyit, 3 butir kemiri, 1 ruas lengkuas, 5 buah cabai rawit, 5 buah cabai merah keriting, 1/2 sdt jinten, 1/2 sdt ketumbar bubuk, dan 1/4 sdt lada bubuk. Haluskan.

4. Panaskan minyak goreng. Masukkan bumbu halus, 2 batang serai, 2 lembar daun jeruk, 2 lembar daun salam, 3 cm kayu manis, 2 butir kapulaga, dan 3 buah cengkeh.

5. Tumis bumbu sampai benar-benar matang. Nanti akan berubah warna dan lebih wangi. Baru masukkan potongan daging kambing dan iga. Aduk rata.

6. Tuang 1000 ml air dan aduk hingga tercampur. Bumbui 2 ½ sdt gula, 1 sdt garam, dan ½ sdt penyedap rasa. Aduk-aduk.

7. Masak sambil diaduk hingga nanti mendidih. Tuang 300 ml santan ketika air menyusut. Lalu masukkan cabai rawit utuh. Masak kembali sambil terus diaduk.

8. Tes rasa masakan, sudah pas atau belum. Jika dirasa sudah cukup, pindahkan ke piring saji. Selamat menikmati.

Baca Juga: 4 Ide Menu Olahan Daging Sapi Idul Adha: Ada Rendang hingga Oseng Mercon, Simak Resep Mudahnya!

Resep 3 Sate Buntel Daging Kambing Khas Solo

Menu Idul Adha 2023, Sate Buntel Khas Solo
Menu Idul Adha 2023, Sate Buntel Khas Solo Resep Tiyan

Berdasarkan informasi yang Tim Media Blitar rangkum dari kanal YouTube resep simak, berikut resep sate buntel, olahan daging kambing khas Solo. Rekomendasi menu istimewa saat Idul Adha.

Resep Sate Buntel:

Bahan:

1 kg daging kambing, di cincang
5 sdm kecap manis
65 ml santan kental / instan
2 sdm air asam jawa
1/2 - 4/5 kg lemak kambing, bentuk lembaran
1 butir telur
2 sdm air jeruk limau / jeruk nipis

Bumbu Halus:

15 siung bawang merah
4-5 siung bawang putih
6 cm lengkuas
6 cm jahe
2 batang serai, ambil bagian putihnya
1 sdt jintan
1/2 sdt merica bubuk
1,5 sdt garam
2 sdt ketumbar
2 sdt kaldu bubuk
2 sdt kaldu jamur (jika tersedia)

Baca Juga: Resep Sate Kambing Manis Kecap Ala Chef Devina Hermawan, Menu Idul Adha Mudah, Lezat, dan Menggiurkan

Saus Olesan:

10 sdm kecap manis
1/2 sdt merica bubuk
5 sdm minyak goreng (dapat menggunakan minyak zaitun)

Cara Membuat Sate Buntel:
1. Siapkan 1 kg daging kambing, cuci bersih dan cincang kecil-kecil. Tiriskan.

2. Lalu, haluskan 15 siung bawang merah, 4-5 siung bawang putih, 6 cm lengkuas, 6 cm jahe, dan 2 batang serai, ambil bagian putihnya.

3. Kemudian, tumis bumbu halus tambahkan 1 sdt jintan, 1/2 sdt merica bubuk, 1,5 sdt garam, 2 sdt ketumbar, 2 sdt kaldu bubuk, dan 2 sdt kaldu jamur, tumis hingga harum, matikan api kompor.

4. Lanjut chopper daging kambing yang sudah dicincang, kemudian tambahkan 5 sdm kecap manis, 65 ml santan kental atau instan, dan 2 sdm air asam jawa, aduk hingga tercampur rata.

5. Setelah itu, pecahkan 1 butir telur dan masukkan bumbu yang sudah ditumis sebelumnya, lanjut aduk kembali hingga merata.

6. Kemudian, siapkan 1/2 - 4/5 kg lemak kambing, lalu potong atau gunting ukuran sedang (sesuaikan ukuran sate).

7. Lalu, ambil tusuk sate dan ambil daging yang sudah dibumbui, kemudian kepal atau buntal-buntal adonan.
8. Selanjutnya, bungkus adonan dengan lembaran lemak hingga semua adonan tertutupi, lakukan hingga selesai.
9. Lanjut siapkan wadah, masukkan 10 sdm kecap manis, 1/2 sdt merica bubuk, dan 5 sdm minyak goreng, aduk rata.

10. Kemudian, siapkan grill pan atau teflon dan oleskan minyak. Lalu, tata sate buntel dan bakar selama 3-5 menit.

11. Setelah itu, beri bumbu olesan secara merata, lanjut bakar sebentar hingga matang. Angkat.

12. Sajikan sate buntel dengan irisan kol, acar timun, tomat iris, cabai dan bawang merah iris, serta kecap manis.

Baca Juga: Resep Se'i Sapi Sambal Daun Jeruk Ala Chef Devina Hermawan, Rasanya Gurih, Pedas, Menggoda, dan Mudah!

Resep 4 Bistik Daging Sapi Ala Rumahan Rasa Restoran

Bistik Daging Sapi Menu Idul Adha 2023
Bistik Daging Sapi Menu Idul Adha 2023 Instagram @alunrahma

Berikut rangkuman Tim Media Blitar dari Instagram @alunrahma terkait resep bistik daging sapi ala rumahan yang empuk. Rekomendasi menu Idul Adha dengan cita rasa selezat buatan resto.

Resep Bistik Daging Sapi:

Bahan-Bahan:
500 gram daging sapi
1 buah bawang bombay
3 sendok makan kecap manis
2 sendok makan saus tomat atau saus sambal
1 ½ sendok makan saus tiram
½ sendok teh gula pasir
1 sendok makan margarin
Kaldu bubuk secukupnya
Air rebusan kaldu sapi

Bumbu Halus:

1/2 sendok teh lada bubuk
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
Garam secukupnya

Bahan Pelengkap:

Wortel rebus
Buncis rebus
Kentang rebus/goreng

Baca Juga: Rekomendasi Olahan Daging Kurban: 'Tengkleng Iga Sapi', Begini Resep dan Cara Membuat Ala Chef Devina Hermawan

Cara Membuat Bistik Daging Sapi:

1. Siapkan 500 gram daging sapi, kemudian cuci bersih dan rebus daging sapi hingga setengah empuk. Sisihkan air kaldunya dan potong daging sesuai selera.
2. Selanjutnya, siapkan 1 buah bawang bombay, kemudian cincang kasar. Sisihkan.

3. Lalu, haluskan 1/2 sendok teh lada bubuk, 3 siung bawang putih, 5 siung bawang merah, dan garam secukupnya.

4. Kemudian, siapkan wajan dan lelehkan 1 sendok makan margarin, tumis bawang bombay cincang hingga harum.

5. Setelah harum, lanjut tambahkan bumbu halus dan tumis kembali hingga matang dan tercampur merata.

6. Lalu, masukkan potongan daging yang telah direbus ke dalam tumisan bumbu. Aduk hingga tercampur rata.
7. Kemudian, tambahkan 3 sendok makan kecap manis, 2 sendok makan saus tomat atau saus sambal, 1 ½ sendok makan saus tiram, dan ½ sendok teh gula pasir. Aduk hingga semua bumbu tercampur dengan daging.

8. Lanjut tambahkan air kaldu sisa rebusan secukupnya dan kaldu bubuk secukupnya. Aduk kembali.
9. Masak dengan api kecil hingga kuah mengental dan daging menjadi empuk. Koreksi rasa hingga sesuai selera. Matikan kompor.

10. Setelah matang, pindahkan bistik daging sapi ke dalam piring saji. Sajikan dengan bahan pelengkap seperti kentang goreng, wortel rebus, dan buncis rebus.

Baca Juga: Resep Gulai Kambing Mudah, Santap Hangat dengan Nasi Hangat Bareng Keluarga

Resep 5 Tongseng Daging Sapi Tanpa Santan Empuk dan Gurih

Tongseng Daging Sapi Menu Idul Adha 2023 Terbaik
Tongseng Daging Sapi Menu Idul Adha 2023 Terbaik Instagram @ika_cahya ⁣

Proses pembuatan tongseng daging sapi ini sangatlah mudah dan cepat, adapun bahan-bahan yang diperlukan dalam resep ini telah dilansir secara lengkap oleh Tim Media Blitar dari kanal YouTube resep simbok di berikut ini.

Bahan-Bahan:

- 500 gr daging sapi bagian iga

- ½ buah kol

- 3 batang daun bawang

- 2 buah tomat

- Cabe rawit utuh

Bumbu Rempah:
- 6 siung bawang merah

- 4 siung bawang putih

- 2 butir kemiri


- ½ sdt merica

- ½ ruas kunyit

- 1 batang sereh

- 2 lembar daun salam

- 2 iris laos

- ½ sdm garam

- ½ sdm gula pasir

- 1 bungkus kecap manis

- ¼ bungkus penyedap rasa sapi

- 1 liter air

Baca Juga: Resep Rendang Daging Bumbu Jawa Ala Devina Hermawan, Rekomendasi Daging Sapi Kurban Idul Adha
Cara Membuat:

1. Langkah pertama, siapkan 500 gr daging bagian iga sapi lalu potong-potong kecil sesuai selera, kemudian cuci bersih dan sisihkan sebentar.

2. Selanjutnya, iris agak besar ½ buah kol, iris agar panjang 3 batang daun bawang, dan potong-potong 2 buah tomat. Sisihkan.

3. Siapkan ulekan atau blender, lalu masukkan 6 siung bawang merah, 4 siung bawang putih, ½ ruas kunyit, 2 butir kemiri, dan ½ sdt merica kemudian haluskan.

4. Panaskan minyak goreng secukupnya lalu tumis bumbu halus sampai mengeluarkan aroma wangi.

5. Masukkan 1 batang sereh, 2 lembar daun salam, dan 2 uiris laos. Aduk hingga tercampur rata sampai agak layu.

6. Setelah itu, masukkan daging sapi lalu lanjut masak sampai daging berubah warna.

7. Setelah daging sudah berubah warna masukkan 1 liter air dan aduk rata kemudian masak daging sampai empuk.
8. Masukkan ½ sdm garam, ½ sdm gula pasir, ¼ bungkus penyedap rasa sapi, dan 1 bungkus kecap manis. Aduk rata dan masak kembali sampai airnya agak menyusut.

9. Terakhir, tambahkan cabe rawit utuh dengan banyak sesuai selera, masukkan juga kol, tomat, dan daun bawang. Aduk rata lalu masak sebentar saja.

10. Jika dagingnya sudah benar-benar matang, cek rasa dulu dan jika rasanya sudah pas angkat dan pindahkan ke piring saji, lalu tongseng daging sapi tanpa santan siap untuk disajikan.

Demikian informasi lengkap seputar resep ide 5 menu Idul Adha 2023 olahan daging sapi dan kambing dijamin rasa lezat dan cara buat gampang, selamat mencoba!***

Editor: Ludvia Tria Fitriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah