Kelelahan hingga Perubahan Suasana Hati, Berikut Gejala Long Covid-19 pada Anak

- 15 Agustus 2021, 18:07 WIB
Kelelahan hingga Perubahan Suasana Hati, Berikut Gejala Long Covid-19 pada Anak
Kelelahan hingga Perubahan Suasana Hati, Berikut Gejala Long Covid-19 pada Anak /Pixabay/Alexas_Fotos /

MEDIA BLITAR – Pandemi Covid-19 di tabah air belum usai, hingga saat ini jumlah kasus di Indonesia telah mencapai 3,83 juta kasus.

Tidak hanya orang dewasa, Covid-19 juga menginfeksi anak-anak. Terlebih lagi adanya varian Delta dimana anak-anak menjadi salah satu kategori usia rentan terinfeksi Covid-19.

Belakangan ini, ratusan anak terkonfirmasi Covid-19, bahkan diantaranya terdapat bayi yang menyusui.

Meskipun dapat pulih dari Covid-19, long Covid-19 juga bisa terjadi pada anak.

Baca Juga: Alasan Pentingnya Melakukan Vaksinasi Covid-19 Kedua, Berikut Penjelasan Dokter!

Long Covid-19 merupakan kondisi tidak normal yang terjadi pada pasien pasca sembuh dari Covid-19.

Dilansir dari PikiranRakyat.com dalam artikel “Orangtua Wajib Tahu, Simal Enam Gejala Long Covid-19 pada Anak”, Direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), dr. Rochelle Walensky mengungkapkan sedang dilakukan penelitian oleh badan kesehatan terkait peluang anak-anak terkena long Covid-19.

Anak-anak memiliki peluang 2-3 persen untuk terinfeksi Covid-19 dan lebih rendah dari orang dewasa.

Baca Juga: Menteri Kesehatan Sebut Bahwa Pandemi Covid-19 Akan Berlangsung Lama, Begini Penjelasannya

Senada dengan dr. Rochelle Walensky, dr. Amanda Morrow dan dr. Laura Malone dari Klinik Rehabilitasi Anak Penyintas Covid-19 Kennedy Krieger Institute berujar jika anak-anak tetap berisiko terkena long Covid-19 meskipun tidak diketahui kapan efek infeksi virus tersebut akan terjadi.

Halaman:

Editor: Farra Fadila

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x