Mitos Atau Fakta: Arti Ayam Berkokok di Tengah Malam Hari? Begini Jawaban Menurut Primbon Jawa

27 Juni 2021, 20:24 WIB
Mitos Atau Fakta: Arti Ayam Berkokok di Tengah Malam Hari? Begini Jawaban Menurut Primbon Jawa /Pixabay./

MEDIA BLITAR – Ada berbagai mitos yang mengartikan ayam jantan berkokok di tengah malam dan artikel berikut ini akan membahas mitos atau fakta, arti ayam berkokok di tengah malam.

Namun banyak mitos yang telah beredar banyak yang dipercaya karena memang mereka senang membaca situasi yang terkadang tidak masuk akal, terkadang yang kita dengar bunyi ayam berkokok pada pagi hari, sehingga terasa aneh jika mendengar suara ayam berkokok pada tengah malam.

Bunyi ayam berkokok pada tengah malam, mungkin bisa terjadi di pedesaan, yang dimana suara-suara binatang masih sering terdengar.

Baca Juga: 3 Weton Ini Isyaratkan Pribadi Luar Biasa dan Sakral Menurut Primbon Jawa, Salah Satunya Pasti Kamu!

Bunyian ini dikeluarkan oleh ayam jantan, hewan ini juga memiliki keistimewaan yang tidak dipunyai oleh binatang lain yaitu mengetahui perubahan waktu di malam hari dan ayam selalu berkokok di waktu yang tepat dan tidak pernah melesat setiap harinya, biasanya sebelum dan sesudah azan subuh.

Hal ini memang terdengar aneh padahal ayam berkokok menandakan bahwa waktu sudah menjelang pagi hari, apalagi jika ayam berkokok di malam hari suaranya terdengar ramai dan terdengar dengan bersahut-sahutan bukan hanya dari seekor ayam jantan saja.

Dilansir MediaBlitar dari artikel RingTimesBali, suara berkokok inilah yang bisa dijadikan suatu pertanda akan terjadinya suatu hal dalam waktu terdekat dan berikut dikutip dari akun Instagram @pakar kejawen, berikut makna mitos ayam berkokok di malam hari, sebagai berikut:

Baca Juga: Primbon Jawa: Para Wanita dengan 5 Weton Ini, Akan Mujur dan Banyak Rejeki di Tahun 2021

  1. Jika ayam berkokok pada pukul 10 malam, maka ini akan pertanda ada seseorang yang sedang hamil diluar nikah, dalam hal beberapa minggu akan terdengar berita kehamilannya.

Sampai sekarang mitos tersebut sering banyak yang mempercayai hal ini, namun dengan catatan jika suara ayam berkokok tersebut terdengar ketika waktu sudah lewat dari pukul 12 malam, maka artinya akan tidak lagi.

  1. Jika ayam jantan berkokok sebelum tengah malam

Maka ini berarti para ayam jantan tersebut sedang melihat setan atau hantu bergentayangan dan inilah mengapa orang jaman dahulu sering meminta kita untuk berdoa, bila mendengar ayam jantan berkokok. Tujuannya agar kita dilindungi dari marabaya yang akan terjadi.

Baca Juga: Primbon Jawa: Inilah Daftar Weton yang Akan Bangkit Hingga Raup Sukses di Usia Tua

  1. Jika ayam jantan berkokok di malam hari

Maka ada isyarat jika ada malaikat yang sedang lewat di malam hari, dengan catatan suara berkokok ayam terdengar selepas tengah malam hingga pukul 2 pagi.

Itulah beberapa mitos ayam berkokok di tengah malam yang sampai sekarang masih dipercaya oleh masyarakat dan mitos ayam berkokok dimalam hari memang boleh dipercaya atau tidak, tergantung dari kita sendiri.

Pada dasaranya semua hewan, seperti ayam, kucing, anjing dan hewan ternak lainnya, memang memiliki kemampuan dalam hal melihat hal-hal gaib.***

Editor: Farra Fadila

Sumber: Ringtimes Bali

Tags

Terkini

Terpopuler