89.000 Unit Pajero Sport Terjual di Indonesia, Paling Laris Dibandingkan Seluruh Negara di Dunia

- 27 Februari 2021, 21:13 WIB
Mitsubishi Pajero Sport.
Mitsubishi Pajero Sport. /Adv/Mitsubishi/

MEDIA BLITAR – Penjualan mobil model Sport Utility Vehicle (SUV) Pajero Sport diumumkan paling laris oleh distributor resmi kendaraan Mitsubishi Motors, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI).

Penjualan mobil Pajero Sport di Indonesia merupakan yang paling banyak dibandingkan dengan penjualan mobil tersebut di negara lain seluruh dunia.

Pajero Sport pertama kali dikenalkan di Indonesia pada 2009 silam, populasi mobil tersebut tercatat sebanyak 164.773 unit.

Baca Juga: Gubernur Sulsel yang Diamankan KPK, Punya Kekayaan Lebih dari Rp51 Miliar

Tidak hanya itu saja, Pajero Sport telah mengantongi 40 penghargaan.

Sedangkan pada periode tahun 2015 – 2021, pihak Mitsubishi Motors Corporation (MMC) mencatat penjualan Pajero Sport sebanyak 348.000 unit.

Penjualan paling besar berada di Indonesia, bahkan mengalahkan Australia dan Rusia, yaitu dengan 89.000 unit.

Baca Juga: Al Berusaha Beri Bukti Untuk Tunjukkan Rendy Tak Bersalah, Akan Bebas? Tonton Ikatan Cinta

Disusul Thailand dengan 80.000 unit, Filipina dengan 66.000 unit, Australia dengan 34.000 unit, serta Rusia dengan 26.000 unit.

Sejak tahun 2017 model dari mobil Pajero Sport yang dijual serta dipasarkan di Indonesia adalah produksi pabrik perakitan di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Ninditoo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x