Daftar Harga BBM Subsidi dan Non Subsidi Terbaru Pertamina-Shell: Pertalite Rp10.000, Pertamax Rp14.000

- 3 September 2022, 17:54 WIB
Daftar Harga BBM Subsidi dan Non Subsidi Terbaru Pertamina-Shell: Pertalite Naik jadi Rp10.000, Pertamax Rp14.500
Daftar Harga BBM Subsidi dan Non Subsidi Terbaru Pertamina-Shell: Pertalite Naik jadi Rp10.000, Pertamax Rp14.500 /Instagram @pertamina

MEDIA BLITAR – Simak daftar harga BBM Subsidi dan Non Subsidi terbaru dari Pertamina hingga Shell yang akan mulai naik diberlakukan mulai hari ini, Sabtu 3 September 2022.

Kebijakan telah diumumkan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif. Ia mengatakan akan ada tiga jenis BBM yang mendapatkan penyesuaian harga yaitu Pertalite, Pertamax, dan Solar Subsidi.

Ia juga menegaskan bahwa harga BBM jenis Pertalite dan Pertamax dipastikan naik mulai hari ini.

Baca Juga: Resmi Naik 3 September 2022: Ini Daftar Harga BBM Terbaru Pertamina hingga Shell Lengkap

Dengan adanya kebijakan ini, maka harga Pertalite, Pertamax, dan Solar Subsidi pun dipastikan naik.

Tindakan ini diberlakukan sebagai upaya pemerintah agar dana untuk subsidi BBM di tahun 2022 tak habis seperti yang diprediksi sebelumnya.

Dalam pernyataan yang sama ia mengatakan bahwa semua kebijakan akan berlaku mulai pukul 14.30 WIB hari ini.

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Harga BBM Pertalite dan Pertamax Naik, Jokowi Soroti Masyarakat Mampu Pemilik Mobil

“Hari ini tanggal 3 September tahun 2022 pukul 13.30, pemerintah memutuskan untuk menyesuaikan harga BBM subsidi antara lain. Pertalite dari Rp7.650 per liter menjadi Rp10.000 per liter. Kemudian solar subsidi dari Rp5.150 per liter jadi Rp6.800 per liter," kata Arifin Tasrif.

“Pertamax non subsidi dari Rp12.500 per liter, menjadi Rp14.500 per liter," ujarnya dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Youtube Sekretariat Presiden pada Sabtu, 3 September 2022.

“Ini berlaku satu jam sejak diumumkannya penyesuaian harga ini. Jadi akan berlaku pada pukul 14.30," paparnya.

“Waktu Indonesia Barat (WB),” tambah Arifin Tasrif.

Baca Juga: Kena Prank! Harga BBM Naik Per Hari Ini, Pertalite jadi Rp10 Ribu?

Berikut Harga Terbaru BBM Subsidi & Non Subsidi

- Pertalite dari Rp 7.650 menjadi Rp 10.000 per liter
- Solar dari Rp 5.150 menjadi Rp 6.800.
- Pertamax Rp 12.500 menjadi Rp 14.500

Berikut lebih daftar harga lebih lengkapnya cek di bawah ini:

Vivo
Revvo 89 Rp 8.900 per liter.
Revvo 92 Rp 15.400 per liter.
Revvo 95 Rp 16.100 per liter.

Shell
Shell Super RON 92 Rp 15.420-15.750 per liter.
Shell V-Power RON 95 Rp 16.130-16.470 per liter.
Shell V-Power Diesel CN 51 Rp 18.310 per liter.
Shell V-Power Nitro+ RON 98 Rp 16.150 per liter.

Baca Juga: Kena Prank Lagi! Pemerintah Umumkan BBM Resmi Naik, Berlaku Mulai Hari Ini 3 September Pukul 14.30 

Pertamina
Solar Rp 6.800/liter
Pertalite RON 90 Rp 10.000/liter
Pertamax RON 92 Rp 14.500/liter
Pertamax Turbo RON 98 Rp 15.900/liter

Dexlite CN 51 Rp 17.100/liter
Pertamina Dex CN 53 Rp 17.400/liter

Demikianlah daftar harga BBM Subsidi dan Non Subsidi terbaru dari Pertamina hingga Shell yang akan mulai naik diberlakukan mulai hari ini, Sabtu 3 September 2022.

***

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah