Update Terkini Pasien Positif COVID-19 Menjadi 34.316, 10 Juni 2020

- 10 Juni 2020, 16:04 WIB
ILUSTRASI virus corona (Covid-19).*
ILUSTRASI virus corona (Covid-19).* /- Foto: Pixabay/BlenderTimer

MEDIA BLITAR - Pasien positif virus corona (COVID-19) di Indonesia semakin bertambah. Hingga hari ini, Rabu 10 Juni 2020, jumlah pasien positif sebanyak 1.241 orang, sehingga total mencapai 34.316.

Pemerintah melalui juru bicara penanganan covid-19, Achmad Yurianto kembali menginformasikan perkembangan terkini kasus covid-19 di Indonesia.

Yuri mengatakan, ada penambahan kasus terkonfirmasi positif sebanyak 1.241 orang.

Baca Juga: Peroleh 11,8 Persen, Ganjar Pranowo Enggan Bahas Hasil Survey Elektabilitas Bursa Capres

Penambahan tersebut menjadikan jumlah kasus di Indonesia menjadi 34.316 kasus.

“Ada penambahan 1.241 orang terkonfirmasi positif covid-19.” Kata Yuri, melalui Graha BNPB, Jakarta, rabu, 10 Juni 2020.

Yuri juga mengungkapkan bahwa ada penambahan kasus orang sembuh dari virus corona, sebanyak 715 orang sehingga total menjadi 12.129 orang.

Baca Juga: PLN Tak Memberikan Informasi Kenaikan Listrik, Melanggar UU Perlindungan Konsumen

Sementara itu, untuk orang meninggal akibat covid-19 juga terjadi penambahan sebanyak 1.959 orang.

Yuri menambahkan, “jumlah orang meninggal bertambah 36 orang sehingga total menjadi 1.959 orang,” tambahnya.

Halaman:

Editor: Ninditoo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x