Asyik, Guru Non-PNS dan Penjaga Sekolah di Jabar Bakal Dapat Rumah Subsidi! Berikut Lokasinya

18 November 2020, 10:59 WIB
Guru Non-PNS dan Penjaga Sekolah di Jabar Bakal Dapat Rumah Subsidi/disdik.jabarprov.go.id /

MEDIA BLITAR - Dinas Pendidikan Jawa Barat saat ini tengah menyiapkan program 'Bakti Padamu Guru' bagi guru non-PNS dan tenaga kependidikan agar bisa memiliki tempat tinggal.

Program 'Bakti Padamu Guru' menghadirkan perumahan bersubsidi bagi guru non-PNS, penjaga sekolah, dan juga untuk guru SD dan SMP. 

Kepala Disdik Jabar, Dedi Supandi mengatakan bahwa perumahan bersubsidi tersebut rencananya akan dibangun di beberapa daerah, yaitu di Kabupaten Bandung, Cirebon, Sumedang, dan Indramayu. 

Baca Juga: Arya Saloka akan Cuti dan Diganti dari Sinetron Ikatan Cinta? Ini Tanggapan Langsung Arya Saloka

Baca Juga: Muslim Pro Menjual Data Penggunanya ke Militer AS, untuk Apa?

Program ini rencananya akan dimulai pada tanggal 25 November mendatang, bertepatan dengan Hari Guru Nasional.

Program tersebut akan dikawal langsung oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil di salah satu daerah tersebut.

"Kalau kita hitung, totalnya bisa mencapai hampir 10 ribu unit rumah," ungkap Ridwan Kamil pada hari Senin, 16 November 2020.

Program tersebut menjadi pintu bagi Disdik Jawa Barat agar para guru non-PNS serta tenaga pendidikan dan penjaga rumah bisa memiliki rumah.

Baca Juga: Tips Handal Membuat PIN ShopeePay yang Aman untuk Menjaga Keamanan Akun

Baca Juga: Wahai Pelaku UKM Blitar, Segera Daftar BLT UMKM Rp2,4 Juta Yuk!

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, Dedi Supandi mengatakan bahwa ide program tersebut muncul ketika para guru terutama non-PNS menyampaikan aspirasi terkait kebutuhan tempat tinggal. 

Alasan program ini dicanangkan adalah karena mayoritas guru non-PNS serta tenaga pendidikan lainnya hingga kini belum memiliki rumah.

"Adanya masuk aspirasi dari teman-teman guru karena mereka belum punya rumah. Kita akan melakukan langkah-langkah, dan kita juga koordinasi dengan kementerian PUPR dan bank," ungkap Dedi pada hari Selasa, 17 November 2020 kemarin. 

Baca Juga: TRENDING! Penjual Lele Ikut Indonesian Idol, Lolos Berkat Suara Khas yang Memukau Dewan Juri

Baca Juga: Update Jatim Covid-19 17 November 2020: Kabupaten Lumajang Masih Zona Merah

Disdik Jabar terus berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait agar program 'Bakti Padamu Guru' bisa berjalan sesuai rencana dan membantu para guru non-PNS serta tenaga pendidikan untuk segera memiliki rumah.

Dedi Supandi juga memastikan bahwa rumah subsidi tersebut akan lebih terjangkau. Baik dari uang muka serta cicilan bagi para penerima manfaat. Namun terkait nominalnya, ia mengaku masih membahas hal tersebut dengan beberapa bank dan properti Indonesia yang akan menjalin kerjasama.

"Dengan subsidi perumahan yang harganya relatif murah dan cicilan terjangkau, saya berharap tidak ada lagi guru-guru non-PNS atau penjaga sekolah yang tidak mempunyai rumah,” ungkap Dedi.

Baca Juga: Waduh! Asisten Pelatih AC Milan Susul Stefano Pioli Positif Covid-19 Jelang Laga Melawan Napoli

Baca Juga: Keren Abis! Cek Harga dan Spesifikasi Vivo V20 SE yang baru Rilis. Kamera Super & RAM

“Itu artinya, dalam aspek aspirasi papan kita lakukan beberapa inovasi sehingga program ‘Bakti Padamu Guru’ menjadi bagian yang akan kita lakukan untuk teman-teman guru non-PNS, termasuk penjaga sekolah," imbuhnya.

Banyak para tenaga pendidik non PNS dan penjaga sekolah yang tidak mampu membeli rumah lantaran gaji mereka tidak cukup dan harganya yang sangat mahal.

Oleh sebab itu, program 'Bakti Padamu Guru' diharapkan dapat menjadi solusi yang bisa merealisasikan kebutuhan primer mereka.***

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler