Jenis Ponsel yang Bisa Dipasang MyPertamina, yang Tidak Punya HP Bagaimana Beli Pertalite dan Solar?

29 Juni 2022, 11:54 WIB
Jenis Ponsel yang Bisa Dipasang MyPertamina, yang Tidak Punya HP Bagaimana Beli Pertalite dan Solar? /pixabay

MEDIA BLITAR - Kebijakan baru pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM) menggunakan aplikasi MyPertamina, dimulai pada 1 Juli 2022.

Jenis Ponsel yang bisa dipasang aplikasi MyPertamina juga telah disampaikan melalui laman resmi MyPertamina.

Aplikasi MyPertamina adalah sebagai alat pembayaran untuk pembelian BBM di SPBU, terkhusus Pertalite dan Solar.

Baca Juga: SAKSIKAN Thailand vs Korea Selatan, Italia vs Polandia: Live Streaming VNL 2022 Putri Hari Ini Rabu 29 Juni

Jika masih bingung mengenai aplikasi MyPertamina ini, maka bisa mempelajari cara daftar dan cara pemakaiannya.

Sebelum itu, tentunya konsumen harus menyiapkan perangkat yang digunakan untuk memasang aplikasi MyPertamina.

Masyarakat Indonesia sudah banyak atau bahkan hampir semua memiliki Ponsel atau Smartphone.

Baca Juga: Presiden Jokowi Menuju Ukraina Naik Kereta, Membawa Misi Perdamaian

Namun, juga ada sebagian orang yang belum memiliki Smartphone.

Mungkin bisa menjadi pertanyaan bagi sebagian orang, aplikasi MyPertamina dapat dipasang di smartphone yang bagaimana?

Smartphone merupakan telepon cerdas adalah telepon genggam yang memiliki sistem operasi untuk masyarakat luas.

Umumnya, HP digunakan untuk saling mengirim pesan dan telepon.

Baca Juga: Profil dan Biodata Pevoli Cantik Timnas Turki di VNL 2022, Zehra Gunes: Usia, Posisi, Klub, Instagram

Namun, smartphone memiliki fungsi yanng lebih yaitu bisa digunakan untuk menambahkan aplikasi, menambahkan fungsi, atau mengatur sesuai dengan keinginan penggunanya.

Menurut laman resmi MyPertamina, aplikasi MyPertamina dapat diunduh melalui Play Store dan App Store.

Bagi pengguna Android, dapat mengunduh MyPertamina melalui Play Store. Sedangkan pengguna iOS, dapat mengunduh melalui App Store.

Baca Juga: Hercai Hari Ini 29 Juni 20022: Miran Tepati Janjinya, Menangkap Reyyan saat Terjun ke Sungai

Jadi, jika ponsel masih belum ada fitur Play Store maupun App Store, belum bisa mengunduh aplikasi MyPertamina.

Bagi yang HP-nya belum bisa memasang aplikasi tersebut, atau bahkan tidak memiliki HP bagaimana?

Melalui laman resmi MyPertamina dijelaskan bahwa masyarakat tidak perlu khawatir karena pendaftaran dilakukan semua di website MyPertamina https://subsiditepat.mypertamina.id/.

Pengguna yang sudah melakukan pendaftaran kendaraan dan identitasnya akan mendapatkan notifikasi melalui email yang didaftarkan dan mendapatkan Kode QR.

Kode tersebut menunjukan bahwa data yang didaftarkan telah cocok dan bisa membeli Pertalite maupun Solar. Bisa juga mencetak Kode QR tersebut sebagai bukti bahwa telah melakukan pendaftaran di MyPertamina.***

Editor: Farra Fadila

Tags

Terkini

Terpopuler