Pernikahan Sesama Jenis di Thailand, Netizen Indonesia Beri Komentar Bar-bar

15 April 2021, 15:33 WIB
Suriya Koedsang bersama pasangannya dalam pernikahan mereka /Facebook/Suriya Koedsang/

MEDIA BLITAR – Pernikahan memang menjadi salah satu momen bahagia yang selalu ditunggu-tunggu oleh setiap orang.

Tak jarang, di era yang kian canggih dengan ragam media sosial yang ada, membuat para pengantin mengunggah suasana sakral pernikahan di dunia maya.

Hal ini juga dilakukan oleh salah seorang lelaki di Thailand, Suriya Koedsang yang melaksanakan pernikahan sesama jenis dengan kekasihnya, Sabtu, 3 April 2021.

Kabar pernikahan yang diduga dilaksanakan di rumah salah satu mempelai dan dihadiri para keluarga itu lantas sampai ke netizen Indonesia.

Baca Juga: Ikatan Cinta Pecahkan Rekor Lagi, Netizen: Ini Pasti Gara-gara Al Andin Malem Pertama

Suriya Koedsang pun juga mengunggah momen bahagianya itu di jejaring sosial Facebook. Dalam potretnya, tampak Suriya dan pasangannya menggunakan jas berwarna merah.

Akan tetapi, bukannya mendapat doa dan harapan baik, Suriya justru menuai beragam komentar miring atas pernikahan sesama jenisnya itu.

Potret romantis keduanya itu kemudian menjadi viral dengan dibagikan lebih dari 300 ribu kali.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 15 April 2021: Rossa Kembali Ragu Kepada Andin Karena Ucapan Nino

Sontak saja, pernikahan itu dikecam para netizen dari Indonesia. Bahkan, dari informasi yang dirangkum Media Blitar, terdapat beberapa komentar bernada ancaman untuk kedua pasangan tersebut.

“Ga bisa bayangin anaknya hmm,” ujar netizen Indonesia.

“Orang gila,” imbuh netizen lainnya.

Tak hanya itu, beberapa netizen Indonesia lainnya juga memberikan komentar terkait kondisi dunia yang sudah tua.

Baca Juga: GARA-GARA NINO! Mama Rossa Kembali Bersedih dan Ragu pada Andin, Bocoran Ikatan Cinta Kamis 15 April

“Dunia sudah tua, akhir zaman sudah dekat ya?” tambah komentar netizen beberapa menit kemudian.

Tak tinggal diam, Suriya Koedsang kemudian terus memantau komentar dari unggahan foto pernikahannya itu. Tanpa henti, selama 3 hari 3 malam, komentar miring terus datang dari netizen Indonesia.

Tak cukup sampai di situ, terdapat pula komentar bernada ancaman mati untuk pasangan sesama jenis di Thailand itu.

Baca Juga: BOCORAN IKATAN CINTA KAMIS 15 APRIL: Mama Rossa Kembali Ragu? Nino Marah dan Sebut Andin Selingkuh dengan Roy

Tak pelak, hal itu membuat Suriya Koedsang turun tangan untuk menempuh jalur hukum. Bahkan, ia juga mengatakan bahwa netizen Indonesia yang telah memberikan komentar miring dan datang ke ‘Negeri Gajah Putih’ akan berurusan dengan Polisi.

"Setiap saat kalian ke Thailand, kami sudah siap dengan polisi untuk menahan kalian," ancamnya balik.

Sebelumnya, Suriya pun heran dengan netizen Indonesia yang mengecam pernikahannya di negerinya sendiri, Thailand.

Baca Juga: Komentar Pakar Kebijakan Publik Terkait Larangan Mudik Tahun Ini, Agus: Tidak Efektif

"Kami menikah di rumah saya sendiri, di negara saya (Thailand). Kenapa mereka (Indonesia) mempersoalkannya?" katanya Suriya Koedsang penuh tanya.

"Menapa kalian bersikap dramatis? Menapa kalian kasar kepada kami? Apa perlu saya menyembunyikannya jika saya tidak berbuat salah?" tambah Suriya.

"Agama tak pernah mengajarkan membenci orang lain. Tapi menjadikan manusia yang lebih baik," imbuh dia.***

 

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: Pikiran Rakyat Facebook

Tags

Terkini

Terpopuler