Link Download Logo Hari Pahlawan 10 November 2021, Ternyata Ini Makna Logonya

- 8 November 2021, 19:17 WIB
Link Download Logo Hari Pahlawan 10 November 2021, Ternyata Ini Makna Logonya
Link Download Logo Hari Pahlawan 10 November 2021, Ternyata Ini Makna Logonya /kemsos.go.id

MEDIA BLITAR – Setiap tanggal 10 November selalu menjadi peringatan Hari Pahlawan nasional yang ditujukan untuk mengenang kembali jasa dan perjuangan para pahlawan.

Berbagai peringatan Hari Pahlawan dilakukan oleh sejumlah masyarakat seperti acara seminar hingga upacara sakral.

Oleh sebab itu, ketahui logo Hari Pahlawan 2021 untuk dijadikan logo peringatan acaramu agar lebih meriah lagi.

Dapatkan logo Hari Pahlawan 10 November 2021 dengan klik link download Logo di akhir artikel berikut ini.

Baca Juga: Biodata Profil Roehana Koeddoes: Jurnalis Pertama Indonesia yang Muncul di Google Doodle Hari Ini

Dilansir MediaBlitar.com dari laman Kementerian Sosial Republik Indonesia, maksud dari peringatan Hari Pahlawan 2021 untuk mengenang dan menghormati jasa serta perjuangan pahlawan yang berjuang untuk kemerdekaan Tanah Air.

Logo Hari Pahlawan 2021 ini terdiri dari lima unsur yakni, bambu runcing, pahlawan, buku, bendera merah putih dan kepalan tangan.

  1. Bambu runcing

Bambu runcing merupakan senjata sederhana yang digunakan para pejuang kemerdekaan. Senjata ini juga menjadi simbol keberanian pahlawan dalam menghadapi kolonialisme.

Baca Juga: Jalan Rusak Parah, Warga di Kademangan Kabupaten Blitar Tanam Pohon Pisang Sepanjang Jalan

  1. Pahlawan Menolong

Pahlawan merupakan orang yang mengorbankan kenyamanan hidupnya agar orang lain bisa mendapatkan kenyamanan seperti dirinya. Pahlawan adalah sosok yang senang menolong orang lain.

  1. Buku

Buku merupakan simbol dari sumber inspirasi generasi masa kini untuk mengetahui kisah heroic dari pahlawan. Melalui bu, generasi sekarang dapat melakukan napak tilas perjuangan mereka.

Selain itu, buku juga menjadi sumber inspirasi bagi para pahlawan dalam menggagas kebangsaan Indonesia.

Baca Juga: The Minions Juara Hingga Aksinya Disorot Media Eropa, Kevin : Mengaku Bahagia

  1. Bendera berkibar

Bendera merah putih adalah simbolisasi dari sebuah bangsa dan negara yang dulu para pahlawan perjuangkan. Sebuah warisan yang harus kita jaga dengan mewujudkan tujuan bernegara.

Tujuan bernegara adalah untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial.

Baca Juga: Bocoran Prediksi Ranking BWF Tunggal Putri Pasca Hylo Open 2021: Turun 1 Strip, Gregoria Mariska Merosot?

  1. Kepalan tangan

Kepalan tangan adalah simbolisasi dari keteguhan para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Diharapkan para generasi sekarang bisa memiliki keteguhan yang sama dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Link download logo Hari Pahlawan 10 November 2021: KLIK DI SINI.

Demikian link download Hari Pahlawan serta makna dari setiap unsur logonya.*** 

Editor: Nur Yasin

Sumber: kemsos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x