Mengenang Aksi Supriyadi, Tokoh dalam Hari Peringatan Pemberontakan PETA di Blitar 14 Februari 1945

- 14 Februari 2022, 08:07 WIB
Mengenang Aksi Supriyadi, Tokoh dalam Hari Peringatan Pemberontakan PETA di Blitar 14 Februari 1945
Mengenang Aksi Supriyadi, Tokoh dalam Hari Peringatan Pemberontakan PETA di Blitar 14 Februari 1945 /Dok. Media Blitar/Yudha Aditya Maulana

 

MEDIA BLITAR – Masyarakat Indonesia terutama wilayah Blitar tentunya akan memperingati peringatan Hari Peristiwa Pemberontakan PETA Blitar yang jatuh pada hari ini, 14 Februari 2022.

Bertepatan hari ini, sekitar 77 tahun lalu tanggal 14 Februari 1945, seorang pejuang pemimpin PETA, Sondacoh Soeprijadi (Supriyadi) memiliki peran pentiung dalam aksi pemberontakan yang dikenal dengan pemberontakan PETA.

Bersama rekan-rekannya, Supriyadi melakukan pemberontakan melawan penjajah Jepang di wilayah Blitar sehingga aksinya dikenang hingga kini.

Baca Juga: La Liga Spanyol Espanyol VS Barcelona: Raul de Tomas Man of The Match, Sergi Darder Bintang Burung Parkit

Awalnya Supriyadi ditugaskan membentuk batalyon di Jawa setelah lulus dari Bogor pada Desember 1943.

Setelah itu secara perlahan Supriyadi memanfaatkan memontum untuk menyusun perlawanan kepada Jepang yang saat itu menjajah Indonesia lewat aksi pemberontakan dari pasukan PETA.

Menurut informasi, perlawanan Peta di Blitar adalah perlawanan para pejuang atau tentara Indonesia yang pertama dilakukan dengan senjata.

Baca Juga: Link Download Ghost 3D APK Game Viral 2022 dari Hey Fun

Oleh karenanya peristiwa pemberontakan PETA yang dilakukan oleh Supriyadi dan rekannya menjadi dikenang oleh masyarakat.

Bahkan sosok Supriyadi diabadikan dalam sebuah patung di depan Museum dan Monumen Peta di kota Blitar.

Dalam rangka memperingati Pemberontakan PETA ke 77 tersebut, pihak Pemerintah kota Blitar menyelenggarakan Drama Kolosal Perjuangan Peta berjudul "Toh Pati Bela Bumi Pertiwi".

Baca Juga: Espanyol VS Barcelona 2-2: Gerard Pique Barca, Nico Melamed & Manu Morales Burung Parkit Kena Kartu Merah

Nantinya drama kolosal tersebut dapat disaksikan atau disiarkan secara langsung melalui akun YouTube @PemkotBlitar pada pukul 19.00 WIB.

Berikut ini link untuk langsung menuju akun YouTube Pemkot Blitar dan menonton Drama Kolosal Perjuangan Peta berjudul "Toh Pati Bela Bumi Pertiwi".

Link YouTube Pemkot Blitar: KLIK DISINI

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol Espanyol vs Barcelona, Skor Akhir Dramatis, Pencetak Gol, Update Klasemen

Disclaimer: Link live streaming merupakan informasi yang dibagikan kepada pembaca Media Blitar. Media Blitar tidak bertanggung jawab atas copyrights dan kualitas. Kebijakan serta kepastian siaran langsung masing-masing TV online sepenuhnya ada pada stasiun TV. Kebijakan dari masing-masing TV dapat berubah sewaktu-waktu.***

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah