Seru! Berikut Pembaruan 4 Fitur Baru Versi 1.1 Game PUBG Mobile

- 20 November 2020, 08:03 WIB
Foto ilustrasi fitur baru Game PUBG Mobile Metro Royale
Foto ilustrasi fitur baru Game PUBG Mobile Metro Royale /Twitter @PUBGMOBILE

Fitur Lightweight installation adalah game PUBG Mobile hadir lebih praktis dengan ukuran file 70 persen lebih kecil di ponsel Android. Fitur tersebut sangat membantu dengan memberikan ruang bagi pengguna ponsel Android yang memiliki spesifikasi ruang penyimpanan yang tidak begitu besa. Dengan itu pengguna dapatt memilih konten apa saja yang akan diinstall sesuai dengan kebutuhannya.

Baca Juga: Punya Kendala Terkait Pelatihan dan Sertifikat Kartu Prakerja? Berikut Hal Yang Harus Dilakukan

Dengan memanfaatkan teknologi sumber daya baru, ukuran file yang diunduh akan berkurang secara drastis sebesar 610 MB. Padahal ukuran sebelumnya PUBG Mobile dapat mencapai 1.8 GB lebih.

Walaupun game memiliki ukuran file lebih kecil, namun PUBG Mobile tetap mempertahankan kualitas tinggi game yang dimilikinya dan dapat tetap dimainkan dengan mulus dan lancar.

Baca Juga: Cek Penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan Gelombang 2 Tahap 3 di kemnaker.go.id

- Server Restriction

Server Restriction adalah fitur pembatasan pemain beralih server untuk memberikan pengalaman bermain yang lancar dan lebih stabil. Selain itu fitur ini juga memenuhi banyaknya permintaan dari komunitas PUBG Mobile yang menginginkan server dipisah sehingga pada musim ke-16 ini, PUBG Mobile memutuskan untuk membatasi kemampuan beralih server sesuka hati.

- Metro Royale

Pada mode ini, pemain akan merasakan pertempuran yang menegangkan di bawah tanah dengan melawan bandit hingga mutant ganas yang bersembunyi di balik bayang-bayang kegelapan.

Baca Juga: Lihat Sekarang! Program BSU atau BLT Kemnaker Termin II Tahap III Telah Disalurkan

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah