Sudah Ada di Indonesia, Kupas Tuntas Fitur Wuling Cortez CT Type L, Ada Apa Saja? Cek di Sini

- 18 Januari 2021, 16:57 WIB
Wuling Cortez CT/ANTARA/Alviansyah P
Wuling Cortez CT/ANTARA/Alviansyah P /

Terdapat Front and Rear Disc Brakes, pada seluruh roda terdapat rem cakram dengan tingkat efisiensi pengereman tinggi.

Baca Juga: Tampil Elegan! Spesifikasi Wuling Victory dengan Emblem Silver, Tandai Produk Global

Sisi keamanan lain, tipe ini dilengkapi dengan Front Row Safety Belt Reminder, artinya mobil memberikan peringatan jika sabuk pengaman tidak dikenakan saat berkendara.

Semakin canggih, karena Wuling Cortez CT Type L dilengkapi dengan emergency stop signal (ESS), fitur ini akan menyalakan lampu hazard otomatis, jika dilakukan pengereman mendadak.

Memberikan tingkat keamanan yang baik, Wuling Cortez CT Type L dilengkapi Anti-lock Braking System (ABS), berfungsi untuk mencegah roda terkunci, serta menghindari kendaraan kehilangan kendali, seperti ketika mengerem yang dilakukan pada jalanan licin.

Baca Juga: Primadona Baru! Wuling Victory Diluncurkan dengan Harga Mulai Rp187 Juta, Ini Spesifikasinya

Sabuk pengaman pada Wuling Cortez CT Type L tersedia pada semua bangku. Selain itu, terdapat ISOFIX untuk mengamankan kursi anak yang ditambahan saat berkendara, pada baris kursi kedua.

Terdapat fitur Auto door lock by speed guna mengunci mobil secara otomatis, jika kendaraan berjalan pada kecepatan tertentu.

Saat berada ditanjakan, tidak perlu khawatir karena ada fiut Hill Hold Control (HHC).

Baca Juga: BERSIAP! Ini Mobil Baru yang Akan Hadir di Indonesia 2021, Pajero Sport hingga Wuling Victory

Wuling Cortez CT Type L diklaim dapat menjaga keadaan mobil tidak kehilangan traksi dengan fitur Traction Control System (TCS).

Halaman:

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah