HASIL VNL 2022 Putri Perebutan Juara ke-3: Turki Kembali tampil Memble di Hadapan Pendukungnya Sendiri

- 17 Juli 2022, 22:11 WIB
HASIL VNL 2022 Putri Perebutan Juara ke-3: Turki Kembali tampil Memble di Hadapan Pendukungnya Sendiri
HASIL VNL 2022 Putri Perebutan Juara ke-3: Turki Kembali tampil Memble di Hadapan Pendukungnya Sendiri /volleyballworld.com/

MEDIA BLITAR – Berikut seputar informasi terbaru usai berakhirnya perebutan tempat ketiga ajang voli dunia VNL 2022 putri.

Laga penghibur perebutan juara ke-3 dimenangkan oleh Serbia usai mengalahkan tuan rumah Turki dengan skor telak 3-0.

Pencapaian ini tentu sangat berarti bagi Serbia, dimana kiprah mereka sebelumnya tak banyak diperhitungkan.

Baca Juga: WhatsApp, Facebook, Twitter Terancam Diblokir Pemerintah, Ini Penjelasan Kemenkominfo

Jalannya Pertandingan

Turki yang tampil di hadapan pendukungnya sendiri tentu sangat berambisi dilaga  terakhirnya kali ini.

Gebrakan langsung diperlihatkan Karakurt Ebrar dan tim yang begitu ngotot ketika peluit tanda mulai dibunyikan.

Serbia terlihat keteteran pada set pertama, hal ini terbukti dari servis error dan blocking mereka yang kurang sempurna.

Baca Juga: Update Skor Final Piala Presiden 2022, Arema FC Vs Borneo FC Babak Kedua Leg 2

Kurang siapnya para skuad asuhan pelatih Daniele Santarelli ini menyebabkan pundi-pundi angka mengalir begitu saja pada tuan rumah.

Namun, keadaan mulai terkendali ketika para spike Serbia mulai bangkit dan skor mendekati 16-19.

Tuan rumah mulai ketar-ketir saat tim tamu berbalik unggul 22-20, yang akhirnya dituntaskan langsung lewat reli panjang 27-25.

Baca Juga: UPDATE LIVE STREAMING Final VNL 2022 Putri: Brazil vs Italia Pukul 22.30 WIB: Link Live Score di Sini

Pada set kedua Serbia mulai stabil dan gantian mengendalikan permainan.

Lozo Sara, Busa Bianka, dan Bjelica Ana menjadi trio maut yang silih berganti menyumbangkan poin-poin krusial. Serbia akhirnya kembali menjauh dan set kedua berakhir 17-25.

Set ketiga menjadi laga yang ditunggu-tunggu para penonton ketika kedua tim saling jual beli serangan, sehingga reli panjang kembali terulang.

Baca Juga: Daftar Aplikasi yang Terancam Diblokir Kominfo Terkait Pendaftaran PSE

Aksi yang memukau dari barisan opposite Serbia membuat nafas Zehra Gunes dan kolega semakin terengah-engah menghadapi hujaman bola yang mematikan. 

Pada akhirnya Turki harus kembali legowo atas hasil menyakitkan di depan pendukungnya sendiri dengan skor 3-0.

Catatan buruk ini jadi kedua kalinya dalam kurun waktu 36 jam, Turki dibantai tanpa ampun setelah sebelumnya juga kalah dari Italia.

Baca Juga: Daftar Aplikasi yang Terancam Diblokir Kominfo Terkait Pendaftaran PSE

Hasil VNL Nomor Putri

Minggu, 17 Juli 2022

Perebutan Juara Ketiga: Turki vs Serbia 0-3 (25-27, 17-25, dan 24-26)

Demikian informasi seputar hasil akhir pertandingan Turki vs Serbia, dalam laga perebutan tempat ketiga VNL 2022 Putri.

***

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah