Putri Candrawathi Kenakan Pakaian Putih Saat Rekonstruksi Jadi Sorotan, Ternyata Ini Alasannya

- 30 Agustus 2022, 14:43 WIB
Putri Candrawathi Kenakan Pakaian Putih Saat Rekonstruksi Jadi Sorotan, Ternyata Ini Alasannya
Putri Candrawathi Kenakan Pakaian Putih Saat Rekonstruksi Jadi Sorotan, Ternyata Ini Alasannya /Dok. PMJ News/

MEDIA BLITAR - Putri Candrawathi mengenakan pakaian berwarna putih saat rekonstruksi pembunuhan Brigajir J, jadi sorotan netizen.

Seperti yang diketahui, rekonstruksi pembunuhan berencana terhadap Nopryansah Yosua Hutabarat alias Brigadir J dilaksanakan pada Selasa, 30 Agustus 2022.

Rekonstruksi pembunuhan berencana Brigadir J akan dilaksanakan dengan 78 adegan, melibatkan lima tersangka yaitu Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Bharada Richard Eliezer, Bripka Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf.

Baca Juga: Rekonstruksi Penembakan Brigadir J, Ferdy Sambo – Putri Candrawathi Tertangkap Duduk Berdua

Rekonstruksi akan digelar di 2 tempat, yaitu di rumah dinas dan rumah pribadi Ferdy Sambo.

Bharada Richard Eliezer, Bripka Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf datang bersamaan ke lokasi. Sedangkan Ferdy Sambo dan istrinya, Putri Candrawathi sudah tiba di lokasi lebih awal.

Proses rekonstruksi tersebut dimulai dengan reka adegan peristiwa di Magelang, Jawa Tengah.

Rekonstruksi yang tayang di channel YouTube Polri TV, terlihat Putri Candrawathi kenakan pakaian serba putih.

Baca Juga: Jelang Rekonstruksi, Ayah Brigadir J Soroti Hal Ini Harap Kronologi Kematian Putranya Dapat Titik Terang

Termasuk baju, celana, sepatu, hingga masker yang digunakan istri Ferdy Sambo itu berwarna putih.

Dirinya menjadi sorotan karena tampil dengan pakaian yang berbeda dari 4 tesangka lainnya, yang baju tahanan berwarna orange.

Adapun warna outfit yang digunakan Putri Candrawathi tersebut ditentukan berdasarkan statusnya.

Baca Juga: Rekonstruksi Penembakan Brigadir J, 78 Adegan 3 Lokasi 5 Tersangka Dihadirkan

Putri Candrawati hanya berstatus sebagai tersangka, bukan tahanan. Sedangkan 4 tersangka lainnya sudah berstatus sebagai tahanan.

Jadi Putri Candrawathi mengenakan pakaian serba putih, sedangkan 4 tersangka lainnya mengenakan pakaian warna orange.

Kepolisiam hingga saat ini tidak melakukan penahanan kepada Putri Candrawati meskipun Putri sudah resmi menjadi tersangka.

Baca Juga: Digelar Hari Ini, Polisi Sebut Terdapat Dua Lokasi Rekontruksi Pembunuhan Brigadir J

"Empat tersangka berstatus tahanan akan menggunakan baju tahanan, tersangka PC (Putri Candrawathi) bukan tahanan," jelas Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Djajadi kepada wartawan Senin, 29 Agustus 2022, sebagaimana dikutip dari Pedoman Tangerang.

Itulah alasan Putri Candrawathi mengenakan pakaian serba putih saat rekonstruksi pembunuhan berencana Brigadir J. ***

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Pedoman Tangerang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah