Update Terkini Pasien Positif COVID-19 Menjadi 30.514, 6 Juni 2020

- 6 Juni 2020, 19:45 WIB
Ilustrasi hasil positif COVID-19.
Ilustrasi hasil positif COVID-19. /PIXABAY/Fernandozhiminaicela/

MEDIA BLITAR - Jumlah kasus pasien positif virus corona (COVID-19) semakin mengkhawatirkan setiap harinya dengan adanya penambahan kasus baru.

Hari ini pemerintah kembali mengumumkan update terbaru jumlah kasus pasien positif virus corona (COVID-19) di Indonesia.

Seperti dilansir Pikiran-Rakyat.com, juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona di Indonesia, Achmad Yurianto mengumumkan update per Sabtu sore, 6 Juni 2020.

Baca Juga: Jangan Takut Untuk Imunisasi Anak saat Pandemi COVID-19, Yuk Simak!

Dalam kesempatan jumpa pers di Media Center Gugus Tugas COVID-19, Jakarta. Yuri menyampaikan terkait perkembangan kasus virus corona untuk sore ini.

Yuri mengumumkan adanya kasus penambahan jumlah pasien positif COVID-19.

Yuri mengungkapkan, "Sampai saat ini jumlah korban yang diidentifikasi terjangkit virus corona bertambah hingga 993 orang, sehingga kini total positif menjadi 30.514," ungkap Yuri.

Baca Juga: Masyarakat dan Pedagang di Blitar Masih Belum Siap Hadapi New Normal

Lebih lanjut dirinya mengucapkan, "dari hasil tersebut kita dapatkan kasus konfirmasi COVID-19 yang positif sebanyak 993 orang sehinga total menjadi 30.514 orang," ucap Yuri.

Sedangkan, untuk jumlah pasien yang dinyatakan sembuh dari pandemi, dirinya mengatakan ikut mengalami penambahan.

Halaman:

Editor: Ninditoo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x