Hasil Survei Capres 2024 Versi Polmatrix, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo Selisih Tipis

- 14 Desember 2021, 07:16 WIB
Hasil Survei Capres 2024 Versi Polmatrix, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo Selisih Tipis
Hasil Survei Capres 2024 Versi Polmatrix, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo Selisih Tipis //kolase dok Pikiran Rakyat/

MEDIA BLITAR – Polmatrix kembali kembali merilis hasil survei elektabilitas calon presiden (capres) 2024 mendatang. Hasilnya Ketua Partai Gerindra dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memuncaki elektabilitas tertinggi dengan 19,5 persen.

Posisi kedua disusul dengan perolehan tipis dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan elektabilitas 19,2 persen. Selisihnya cukup tipis hanya 0,3 persen saja.

Baca Juga: Bintang Tinju Jadi Capres 2022, Manny Pacquiao : Bel Tinju Sudah Berakhir Saya Tidak Berpikir Hari ini Datang

Sementara itu, di urutan ketiga mentereng nama Anies Baswedan yang memperoleh 10,6 persen, disusul Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dengan hasil 10,1 persen.

Kemudian ada juga Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno dengan hasil 7,5 persen.

Baca Juga: Ridwan Kamil Bicara Capres 2024 Saat hari: Dua Kali Menang Pilkada, Tak Ada Track Record Kalah

Disusul Tri Rismaharini (4,7%), Agus Harimurti Yudhoyono (4,2%), Erick Thohir (4,0%), dan Khofifah Indar Parawansa (2,6%).

Ketua Umum PSI Giring Ganesha (2,5%), Puan Maharani (1,4%), Mahfud MD (1,3%).

Kemudian, Susi Pudjiastuti (1,2%), Airlangga Hartarto (1,1%), Andika Perkasa (1,0%), dan 8,5% tidak menjawab.

Baca Juga: Manny Pacquiao Resmi Mengajukan Diri Sebagai Capres Filipina Usai Mengundurkan Diri Dari Dunia Tinju

Sementara Direktur Eksekutif Polmatrix, Dendik Rulianto pun menanggapi persaingan Prabowo dan Ganjar Pranowo di papan atas.

Dalam survei yang dilakukan pada tanggal 21 hingga 30 November 2021 ini, Polmatrix mengajak 2.000 responden guna mengikuti survei elektabilitas capres 2024.

Berdasarkan keterangan yang sama elektabilitas Ganjar Pranowo terus naik tiap waktu, meski Prabowo masih unggul.

Baca Juga: Gayeng Bareng Ganjar Pranowo: Hari Gini Ngomongin Capres? Lagi Covid, Saya Malu

Ia menilai, Prabowo dan Ganjar Pranowo berpeluang membentuk dua poros kekuatan politik Pemilu 2024 mendatang.

Dendik menyebut, jika Ganjar Pranowo ingin maju, maka ia perlu mendapat dukungan dari partai politik.

“Tetapi, jika PDIP tidak mendukung Ganjar, peluang untuk maju sebagai capres dari partai lain terbuka lebar selama tren elektabilitas Ganjar terus bergerak naik,” pungkasnya.***

Editor: Annisa Aprilya Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah