Segera! Sidang Isbat Penentuan Awal Puasa 1 Ramadhan Dilakukan Secara Daring dan Prokes

- 1 April 2021, 21:35 WIB
Segera! Sidang Isbat Penentuan Awal Puasa 1 Ramadhan Dilakukan Secara Daring dan Prokes
Segera! Sidang Isbat Penentuan Awal Puasa 1 Ramadhan Dilakukan Secara Daring dan Prokes /PMJ News.

MEDIA BLITAR– Menjelang datangnya bulan Ramadhan tahun 2021 ini, Kementerian Agama melalui Dirjen Bimas Islam memiliki rencana mengadakan sidang isbat guna menentukan tanggal 1 Ramadan 1442 Hijriyah.

Rencananya sidang isbat tersebut akan dilakukan padaKamis 12 April 2021 secara daring (online) maupun luring.

Hal tersebut dilakukan karena kondisi saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19 sehingga Dirjen Bimas Islam memilih untuk menggelar secara daring dan luring serta dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Baca Juga: Vaksinasi Lansia Masih Minim Karena Kendala Jarak, Maxi : Diharapkan Pemda Sediakan Lokasi Sampai Desa

“Insha Allah, sidang isbat awal Ramadan digelar 12 April 2021. Karena masih pandemi Covid-19, sidang akan kembali digelar secara daring dan luring dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes),” ujar Kamaruddin Amin dalam siaran persnya seperti dikutip dari pmjnews, Kamis 1 April 2021.

Nantinya jumlah peserta yang akan menghadiri sidang isbat akan dibatasi sesuai dengan protokol kesehatan demi pencegahan penularan Covid-19.

Selanjutnya beberapa peserta lainnya pun hanya diperbolehkan mengikuti sidang isbat melalui online.

Baca Juga: Sedihnya Ashanty saat Kabulkan Permintaan Aurel Sebelum Resmi Dipersunting Atta Halilintar

Dalam sidang isbat yang akan dilakukan diawali dengan pengadaan seminar posisi hilal pada awal Ramadan dengan pelaksanaan rukyatul hilal.

Secara hitungan hisab, posisi hilal awal Ramadan 1442 H sudah berada di atas ufuk di kisaran antara 2 derajat 37 menit sampai 3 derajat 36 menit.

Halaman:

Editor: Farra Fadila

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x