FIX PPPK 2023 Resmi Dibuka! Cek Rincian Formasi di Seluruh Instansi, Ada 543.593 Formasi

21 September 2023, 10:41 WIB
FIX PPPK 2023 Resmi Dibuka! Cek Rincian Formasi di Seluruh Instansi, Ada 543.593 Formasi /Instagtam/info.pppk/


MEDIA BLITAR - Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) merupakan pegawai pemerintah yang dipekerjakan melalui perjanjian kerja atau kesepakatan bersama instansi. PPPK mempunyai periode kerja yang fleksibel, disesuaikan dengan kebutuhan lowongan yang dibutuhkan oleh instansi terkait.

September 2023 Pemerintah kembali membuka pendaftaran PPPK yang terdiri dari PPPK Tenaga Teknis, PPPK Tenaga Kesehatan, dan PPPK Tenaga Pendidik.

Baca Juga: Hasil Skor Timnas Voli Putra Indonesia vs Filipina 3-0 Cek LIve Skor Full Akhir Asian Games 2023 Malam ini

Berikut ini daftar Lengkap Formasi PPPK tahun 2023

1. 4.057 Formasi di Kementerian Agama (Kemenag)

• PPPK guru : 2.296 formasi
• PPPK tenaga kesehatan: 224 formasi
• PPPK tenaga teknis: 1.469 formasi
• PPPK dosen : 68 formasi

2. 1.563 formasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham)

Jumlah formasi tertuang dalam Surat Keputusan Kemenkumham Nomor SEK.2.KP.02.01-287 tentang Pengadaan CASN di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2023 dengan formasi PPPK sebanyak 1.563 formasi.

Baca Juga: Favorit Keluarga! Simak Resep Ayam Kecap Ala Devina Hermawan Yang Bikin Nagih

3. 240 Formasi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM)

• PPPK Teknis: 190
• PPPK Tenaga Kesehatan: 50

4. 11 formasi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB)

• Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan, Sekretariat Deputi: 1
• Deputi Bidang Pelayanan Publik, Sekretariat Deputi: 3
• Sekretariat Kementerian, Biro Sumber Daya Manusia Organisasi, dan Hukum: 3
• Sekretariat Kementerian, Biro Data, Komunikasi dan Informasi Publik: 2
• Sekretariat Kementerian, Biro Umum dan Keuangan: 1
• Klinik Pratama: 1

5. 803 formasi Kementerian Perhubungan (Kemenhub)

Kemenhub mengumumkan pendaftaran PPPK 2023 dalam Surat Keputusan Kementerian Perhubungan Nomor PG. 32 Tahun 2023 tentang Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja untuk Jabatan Fungsional di Lingkungan Kemenhub Formasi Tahun Anggaran 2023, sebanyak 803 formasi untuk seleksi PPPK 2023.

Baca Juga: 10 Jenis Font Huruf yang Dianjurkan dan Tidak Dianjurkan untuk Membuat CV atau Curriculum Vitae

6. 30 Jenis Formasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes)

• Apoteker
• Asisten Apoteker
• Asisten Penata Anestesi
• Bidan
• Dokter
• Dokter Gigi
• Dokter Pendidik Klinis
• Entomolog Kesehatan
• Epidemiolog Kesehatan
• Fisioterapis
• Nutrisionis.
• Okupasi Terapis

• Ortotis Prostetis
• Pembimbing Kesehatan Kerja
• Penata Anestesi
• Perawat
• Perekam Medis
• Pranata Laboratorium Kesehatan
• Psikolog Klinis
• Radiografer

• Refraksionis Optisien
• Teknisi Elektromedis
• Teknisi Gigi
• Teknisi Transfusi Darah
• Tenaga Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku
• Tenaga Sanitasi Lingkungan
• Terapis Gigi dan Mulut
• Terapis Wicara
• Administrator Kesehatan
• Fisikawan Medis.

Baca Juga: Kenali Apa Itu Curriculum Vitae, Isi dan Cara Pembuatan CV dari Penjelasan Lengkap HRD Eza Hazami

7. 101 Formasi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora)

Kemenpora membuka pendaftaran PPPK di tahun 2023 dengan membagi sesuai kualifikasi pendidikan, dengan rincian lulusan S-1 sebanyak 77 formasi, sedangkan D-III sebanyak 24.

8. 1.286 Formasi Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo)

• Tenaga Teknis: 117 formasi
• Tenaga Kesehatan: 7 formasi
• LPP RRI (Tenaga Teknis): 877 formasi
• LPPP TVRI (Tenaga Teknis): 285 formasi

9. 6 Formasi Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN)

• Komisi ASN, Sekretariat: 5 formasi
• Komisi ASN, Kelompok Kerja Pengawasan Bidang Penerapan Nilai Dasar, Kode Etik, Kode Perilaku dan Netralitas ASN: 1 formasi
• Komisi ASN, Kelompok Kerja Pengawasan Bidang Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Wilayah II: 1 formasi

10. 34 Formasi Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM)
Komnas HAM justru hanya membuka formasi PPPK untuk seleksi CASN tahun 2023 sebanyak 34 formasi.

Baca Juga: Sering Ditolak Perusahaan? Cek Terlebih Dahulu Isi dari CV, Salah Satunya Menjelaskan Deskripsi Pengalaman

11. 249 Formasi Kejaksaan RI
Kejaksaan RI membuka pendaftaran PPPK sebanyak 249 formasi yang diperuntukkan untuk tenaga kesehatan yang akan disebar di seluruh wilayah Indonesia.

12. 149 Formasi Badan Kepegawaian Negara (BKN)

• Ahli Pertama - Analis Kebijakan
• Ahli Pertama - Analis Sumber Daya Manusia Aparatur
• Ahli Pertama Arsiparis
• Ahli Pertama - Pranata Hubungan Masyarakat
• Ahli Pertama - Pranata Komputer
• Ahli Pertama – Pustakawan
• Terampil – Arsiparis
• Terampil - Pranata Komputer
• Terampil - Pranata Sumber Daya Manusia Apartur

13. 126 Formasi Badan Informasi Geospasial (BIG)
Badan informasi geospasial (BIG) akan membuka pendaftaran PPPK 2023 sebanyak 126 formasi.

14. 350 Formasi Polri
• Tenaga Kesehatan: 94 formasi
• Tenaga Teknis: 255 formasi
• Tenaga Dosen: 1 formasi

Baca Juga: Tips Mengirim CV dan Lamaran Melalui Email

15. 347 Formasi Badan Pusat Statistik (BPS)
BPS mengumumkan jumlah formasi dalam pengumuman nomor B-782/02300/KP.111/09/2023 tentang Seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Tenaga Teknis Badan Pusat Statistik Tahun Anggaran 2023 sebanyak 347 pegawai yang akan diterima.

16. 63 Formasi Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP)
LKPP pada tahun 2023 hanya membuka pendaftaran PPPK. LKPP mengumumkan dalam Surat Nomor PENG-01/PANSEL.PPPK/09/2023, sebanyak 63 formasi PPPK yang dibuka.

17. 31 Formasi Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP)
Badan Pembinaan Ideologi Pancasila membuka pendaftaran PPPK tahun ini. Sebanyak 31 orang pegawai yang akan diterima.

18. 3.641 Formasi Kementerian Pertahanan
• Tenaga Kesehatan: 591 formasi
• Tenaga Teknik: 2.996 formasi
• Tenaga Dosen: 54 formasi.
19. 133 Formasi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)
• Tenaga Teknis: 85 formasi
• Tenaga Kesehatan: 48 formasi

20. 1.964 Formasi Kementerian ATR/BPN.
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional membuka pendaftaran PPPK tahun 2023. Sebanyak 1.964 formasi yang akan diterima.

***

Editor: Arini Kumalasari

Tags

Terkini

Terpopuler