Terungkap Begini Wajah Asli DJ Marshmello yang Selama Ini Disembunyikan di Balik Topeng

- 20 Mei 2022, 19:20 WIB
Potret Chris Comstock yang diduga wajah asli Marshmello.
Potret Chris Comstock yang diduga wajah asli Marshmello. /Instagram @chriscomstock/

Teori fans berawal pada tahun 2015, saat musisi Skrillex mengangkat telepon di tengah wawancara siaran langsung.

Baca Juga: Jadwal Final Sepakbola SEA Games 2022, Vietnam Siap-siap Lawan Thailand

Saat rekan satu timnya mengatakan "Hei Ini telepon dari Chris" dan Skrillex menjawab "Oh, Marshmello." Berdasarkan klip ini, penggemar menduga bahwa Marshmello adalah musisi bernama Chris Comstock.

Tak lama berselang yaitu pada tahun 2017, Forbes menerbitkan sebuah artikel berjudul "Unmasking Marshmello, The Real Identity of $ 21 Million DJ".

Dalam potongan wawancara Forbes, mereka menyatakan bahwa Marshmello adalah Chris Comstock, dengan ciri bahwa keduanya memiliki tato yang sama persis. Mereka juga pernah merayakan ulang tahun di saat yang bersamaan dan sering muncul di lokasi yang sama.

Baca Juga: Gagal Bawa Skuad Garuda Menuju Final SEA Games 2022, Posisi Shin Tae Yong Disinggung Ketum PSSI

Kendati demikian, Marshmello tidak serta-merta menanggapi penggemar atau artikel Forbes, apalagi mengonfirmasi bahwa dirinya adalah Chris Comstock.

"Saya tidak melepas topeng saya karena saya tidak membutuhkan popularitas dari wajah saya. Saya benar-benar mencoba untuk menciptakan sesuatu yang positif bagi banyak orang," ujarnya dalam sebuah cuitan pada tahun 2017.

Ia juga pernah bergurau mengungkapkan identitasnya pada tahun 2019 dengan mengatakan bahwa dirinya adalah Shawn Mendes, dengan meminta Shawn Mendes menerima penghargaan menggantikannya dalam iHeartRadio Awards.

Baca Juga: Link Live Streaming SEA Games Mobile Legends: Timnas Indonesia Berhasil Menyamakan Skor Filipina 1-1

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah