Kabar Baru Sultan Gustaf Al-Ghazali Alias Ghozali Everyday NFT Selfie: Banyak Wanita Mulai Mendekat

- 28 Januari 2022, 16:30 WIB
Kabar Baru Sultan Gustaf Al-Ghazali Alias Ghozali Everyday NFT Selfie
Kabar Baru Sultan Gustaf Al-Ghazali Alias Ghozali Everyday NFT Selfie /Tangkapan Layar Youtube/TS Media

MADIA BLITAR - Nama Sultan Gustaf Al-Ghazali melejit di dunia NFT Indonesia bahkan dunia, ketika foto-foto selfie di album Ghozali Everyday tergoreng di pasaran.

Dapat uang miliaran atas penjualan foto selfie NFT di album Ghozali Everyday tersebut, Sultan Gustaf Al-Ghazali mengaku kehidupannya kini berubah.

Dikutip dari podcast Sultan Gustaf Al-Ghozali bersama akun Youtube TS Media yang salah satunya dipandu Melani Ricardo, pemilik NFT Ghozali Everyday tersebut mulai banyak didekati para wanita.

Baca Juga: Sinopsis All of Us Are Dead di Netflix: Virus Zombie Merebak di Sekolah SMA, Bagaimana Mereka Bertahan?

"Banyak. Saking bayaknya bingung nulisnya," kata Ghozali menjawab pertanyaan Melani Ricardo mengenai jumlah wanita yang mendadak mendekatinya, seperi dikutip Media Blitar dari kanal Youtube TS Media, Kamis, 27 Januari 2022.

Namun miliarder foto selfie NFT itu memilih untuk tidak merespon niat banyak wanita yang mendadak mendekatinya.

Hal itu lantaran Ghozali mengetahui motif sebagian besar wanita yang mendekatinya tersebut hanya terkait status ekonominya saat ini saja.

Baca Juga: Sinopsis All of Us Are Dead di Netflix: Virus Zombie Merebak di Sekolah SMA, Bagaimana Mereka Bertahan?

"Enggak (dibalas), sudah tahu niatnya," ucap Ghozali.

Diketahui, konsep bisnis baru dunia digital Non Fungiable Token atau NFT, adalah konsep aset digital yang saat ini sedang sangat populer menjadi instrumen investasi.

Pada dasarnya, NFT memberikan seseorang hak atas karya digital mereka sendiri, dengan cara menanamkan metadata status kepemilikan.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar : Irak Keok, Iran Sabet Wakil Asia Pertama Lolos Putaran Final Piala Dunia

Status kepemilikan tersebut akan tercatat selamanya dalam sistem, meski objek karya seni digitalnya diperjual belikan.

Seperti halnya Sertifikat Hal Milik pada objek tanah dan bangunan, NFT juga berlaku sama seperti itu hanya media nya adalah data digital yang terverifikasi pada sistem blockchain.

Di Indonesia, Sultan Gustaf Al-Ghazali dengan Ghozali Everyday telah membuktikan jika karya NFT anak bangsa yang dijual di market place Opensea itu mampu bersaing dengan kreator NFT lainnya di dunia.

Baca Juga: Profil dan Biodata Siwi Widi yang Terjerat TPPU Kasus Pajak

Jika bukan karena konsep NFT ini, foto ratusan selfie Ghozali Everyday yang telah ia koleksi sejak 2017 tersebut mungkin hanya menjadi sampah digital di folder komputernya saja.***

Editor: Farra Fadila

Sumber: YouTube TS Media


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah