Kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar : Irak Keok, Iran Sabet Wakil Asia Pertama Lolos Putaran Final Piala Dunia

- 28 Januari 2022, 16:10 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar : Irak Keok, Iran Sabet Wakil Asia Pertama Lolos Putaran Final Piala Dunia
Kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar : Irak Keok, Iran Sabet Wakil Asia Pertama Lolos Putaran Final Piala Dunia /Antara/

MEDIA BLITAR - Tim nasional Iran menjadi wakil asia pertama memastikan diri lolos keputaran Final Piala Dunia 2022 Qatar usai meraih keunggulan 1-0 atas Irak dalam lanjutan putaran ketiga kualifikasi zona Asia pada Jumat dini hari WIB.

Dengan menang satu gol tersebut, Iran berhasil mengoleksi 19 poin dari tujuh laga pertandingan yang sudah di jalani. Saat ini posisinya berada di puncak klasemen sementara Grup A.

Iran sudah pasti lolos putaran final Piala Dunia di dua teratas klasemen akhir Grup A karena lebih unggul 10 poin dibandingkan Uni Emirat Arab yang ada di posisi ketiga.

Baca Juga: Biodata Lengkap Emma Watson Pemeran Hermione di Harry Potter hingga Beberapa Film Diperankannya

Fase kualifikasi putaran ketiga tersebut hanya terdiri atas tiga pertandingan lagi, berdasarkan situs AFC dikutip Media Blitar pada Jumat, 28 Januari 2022.

Dikutip dari Antara News, kemenangan Iran atas Irak lantaran gol yang dilesakkan oleh Mehdi Taremi, ketika penyerang FC porto tersebut menyelesaikan umpan Alireza Jahanbakhsh pada menit ke 48.

sebenarnya, Iran memiliki banyak peluang untuk meningkatkan jumlah gol tetapi gagal mendapatkan gol tambahan, termasuk ketika tendangan Jahanbakshbisa diamankan oleh kiper Fahad Talib.

Baca Juga: Biodata dan Profil Siwi Widi yang Diduga Terima Uang TPPU Rp647 Juta dari Mantan Pegawai Dirjen Pajak

Sebelum gol Teredi, Jahanbakhsh juga hampir membuka peluang gol. Namun cukup disayangkan pertandingan baru 11 menit tembakannya masih membentur tiang gawang.

Halaman:

Editor: Farra Fadila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x