5 Tempat Wisata Dekat Stasiun Bogor yang Sedang Populer, Cocok untuk Healing Santai di Akhir Pekan

- 11 Februari 2023, 17:44 WIB
5 Tempat Wisata Dekat Stasiun Bogor yang Sedang Populer, Cocok untuk Healing Santai di Akhir Pekan
5 Tempat Wisata Dekat Stasiun Bogor yang Sedang Populer, Cocok untuk Healing Santai di Akhir Pekan /Tangkapan Layar/YouTube Devoyage Bogor

MEDIA BLITAR - Rekomendasi tempat wisata dekat stasiun Bogor yang sedang populer dan murah meriah, cocok untuk healing santai di akhir pekan.

Bogor menyimpan pesona tempat wisata alam dan wisata kuliner yang banyak digemari oleh para wisatawan lokal maupun luar daerah.

Di akhir pekan ini, Tempat wisata dekat stasiun Bogor bisa dijadikan referensi untuk para wisatawan luar daerah yang ingin healing tipis-tipis.

Baca Juga: Film Ant-Man and the Wasp Quantumania: ini Fakta Menarik Villain Kang the Conqueror

Terdapat beragam tempat wisata menarik dekat stasiun Bogor yakni wisata sejarah, taman rekreasi, wisata kuliner, dan lain sebagainya.

Berikut rekomendasi tempat wisata dekat stasiun Bogor yang murah meriah yang wajib dikunjungi saat akhir pekan.

Baca Juga: Lirik Lagu Terbaru Lyodra 'Ego' Lengkap dengan Fakta di Baliknya

1. Kebun Raya Bogor

Objek wisata Kebun Raya Bogor merupakan salah satu destinasi wisata ikonik yang berlokasi di Jl. Ir. H. Juanda, No. 13, Kota Bogor.

Wisata Kebun Raya Bogor cocok untuk dijadikan destinasi wisata bersama keluarga, dimana disini kamu bisa mengadakan piknik bersama keluarga, sahabat, dan pasangan dengan disugguhi suasana yang sejuk dan nyaman.

Baca Juga: Teks MC untuk Acara Peringatan Isra Mi'raj - Bahasa Jawa, Cocok untuk Acara di Masjid dan Pengajian

Selain itu, terdapat beragam fasilitas seperti mushola, restoran, tempat parkir, toilet, dan spot foto yang instagramable dan kekinian.

Selain letaknya yang sangat strategis dengan jarak berkisar tiga kilometer dari stasiun Bogor, harga tiket masuk ke Kebun Raya Bogor sendiri cukup murah.

Harga tiket masuk Kebun Raya Bogor berkisar Rp 16.500 pada hari Senin - Jumat, sedangkan pada hari Sabtu - Minggu dan hari libur nasional akan dikenakan tarif sebesar Rp 26.500.

Tempat wisata ini dibuka setiap hari Senin - Jumat pukul 08.00 - 16.00 WIB, sedangkan pada hari Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional beroperasi pukul 07.00 - 16.00 WIB.

Baca Juga: Teks MC untuk Acara Peringatan Isra Mi'raj - Bahasa Jawa, Cocok untuk Acara di Masjid dan Pengajian

2. Devoyage Bogor

Bicara tentang tempat wisata dekat stasiun Bogor, Devoyage Bogor menjadi dua dari enam tempat wisata di Bogor, yang wajib untuk dikunjungi.

Meskipun jarak tempuh stasiun Bogor ke Devoyage tidak begitu dekat yaitu berjarak 7 - 9 kilometer dengan jarak tempuh sekitar 45 menit.

Devoyage Bogor menjadi salah satu destinasi wisata yang sangat hits dan populer di kalangan wisatawan, dimana kamu akan disugguhkan dengan nuansa ala eropa dengan beragam tempat spot foto yang instagramable dan kekinian.

lokasi Devoyage Bogor sendiri beralamat di daerah Nirwana Residence, Jalan Indigo Raya, Mulyaharja, Bogor Selatan. 

Untuk menikmati sensasi berwisata dengan suasana ala eropa, kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 30.000 untuk hari Senin - Jumat, dan Rp 40.000 untuk hari Sabtu - Minggu.

Untuk jam operasional Devoyage Bogor akan dibuka setiap harinya pada hari Senin - Minggu, pukul 19.00 - 18.00 WIB.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Magelang yang Sedang Hits, Pas untuk Liburan Bareng Keluarga di Akhir Pekan

3. Taman Kencana

Jika ingin jalan - jalam sambil berburu kuliner, Taman Kencana jadi salah satu tempat yang wajib untuk kamu kunjungi saat berwisata ke Kota Bogor.

Bagaiman tidak? Dari makanan tradisional hingga makanan modern tersedia di sepanjang jalan Taman Kencana ini.

Dimana kamu dapat menikmati beragam kuliner Kota Bogor yang sangat memanjakan lidah. Terdapat pula beberapa kafe hingga restoran favorit seperti, Sop Buah Pak Ewok, Death By Chocholate, Kedai Kita, Waroeng Taman, dan masih banyak lagi.

Jam operasional Taman Kencana sendiri dibuka selama 1×24 jam, yang berlokasi di Taman Kencana, Babakan, Kecamatan Bogor Tengah.

Baca Juga: Apakah Tanggal 11 Februari 2023 Libur dan Tanggal Merah? Cek Kebenarannya Disini

4. The Illusion Bogor

Tempat wisata dekat stasiun Bogor selanjutnya adalah The Illusion Bogor, yang akan menawarkan suasana berbeda dari wisata lainnya.

Di tempat wisata ini kamu akan disugguhkan dengan spot foto terunik yang memiliki sentuhan ilusi dari sebuah lukisan - lukisan 3D.

Baca Juga: Rekomendasi 9 Pantai di Banten, Keseruan Liburan di Alam yang Tidak Biasa

Karena keunikannya tersebut, The Illusion Bogor menjadi empat dari enam wisata di Kota Bogor yang sedang hits dan populer pada saat ini.

Lokasinya cukup dekat dengan stasiun Bogor dengan jarak tempuh berkisar 20 menit yang beralamat di

Untuk kamu yang ingin berwisata ke The Illusion Bogor, kamu harus membayak tiket masuk yang dipatok dengan harga Rp 70.000 per orang.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Magelang yang Sedang Hits, Pas untuk Liburan Bareng Keluarga di Akhir Pekan

5. Alun Alun Kota Bogor

Alun Alun Kota Bogor merupakan salah satu taman terbuka hijau yang bisa dijadikan rekomendasi saat akan berwisata ke Kota Bogor.

Taman ini berjarak kurang lebih 300 meter dari stasiun Bogor yang bisa kamu kunjungi saat ini bertamasya ke Kota Hujan ini.

Selain itu, terdapat pula beberapa pedagang kaki lima yang akan memanjakan lidah mu dengan beragam kulinernya.

Nah, itu dia rekomendasi tempat wisata dekat stasiun Bogor yang sedang populer dan banyak dikunjungi wisatawan.

***

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah