Fakta Menarik Tahun Baru Imlek 2023: Sejarah, Tanggal Penting hingga Shio

- 22 Januari 2023, 17:04 WIB
Fakta Menarik Tahun Baru Imlek 2023: Sejarah, Tanggal Penting hingga Shio
Fakta Menarik Tahun Baru Imlek 2023: Sejarah, Tanggal Penting hingga Shio /freepik

MEDIA BLITAR – Simak berikut fakta menarik Tahun Baru Imlek yang diperingati pada hari ini, 22 Januari 2023.

Tahun Baru Imlek merupakan perayaan masyarakat Tiongkok yang dimeriahkan dengan berbagai festival di tempat keramaian.

Penetapan Tahun Baru Imlek ditentukan oleh kalender Lunar China, yang jatuh pada tanggal berbeda setiap tahunnya, berkisar antara 21 Januari hingga 20 Februari.

Baca Juga: Sinopsis The Lost City of Z: Hadirkan Petualangan Seru Penjelajah dari Inggris

Tahun Baru Imlek 2023 jatuh pada hari ini, 22 Januari yang bertepatan dengan shio kelinci air.

Shio merupakan dua belas hewan yang mewakili tahun, bulan, dan jam tertentu dalam astrologi Tionghoa, diantaranya shio tikus, banteng, harimau, kelinci, naga, ular, kuda, kambing, monyet, ayam jantan, anjing, kelinci, dan babi.

Berdasarkan perhitungan kalender dan astrologi China, shio kelinci merupakan simbol umur panjang, kedamaian, dan kemakmuran dalam budaya Tiongkok tahun 2023 diprediksi akan menjadi tahun harapan.

Baca Juga: Gratis! Twibbon HUT Pemalang 2023 Berdesain Terkece untuk Diunggah di Media Sosial

Menariknya, orang yang termasuk shio kelinci tahun 1927, 1939, 1951, 1975, 1999, 2011, dan 2023, memiliki karakteristik lembut, ceria tetapi elegan, waspada, cerdas, berpikiran cepat, dan cerdik.

Berikut 4 fakta menarik Tahun Baru Imlek 2023:

1. Sejarah Imlek

Tahun Baru Imlek berasal dari pertempuran kuno melawan Nian, yakni binatang buas menakutkan yang selalu muncul setiap malam tahun baru Imlek untuk memakan orang dan ternak.

Untuk menakut-nakuti Nian, orang-orang memajang kertas merah, membakar bambu, menyalakan lilin, dan mengenakan pakaian merah, serta tradisi tersebut masih berlanjut hingga saat ini.

Perayaan ini, secara tradisional berlangsung selama 16 hari, mulai dari malam Tahun Baru Imlek hingga Festival Lentera.

Selama 7 hari pertama adalah hari libur nasional, terhitung dari 21 Januari, hingga 27 Januari 2023.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Tahun Baru Imlek: Arti Warna Merah, Guo Nian Hao jingga Pesta Kembang Api

2. Tanggal-tanggal penting Tahun Baru Imlek 2023

Tahun kecil, 14 Januari 2023: membersihkan rumah dan memasak secara menyeluruh.

Malam Tahun Baru Imlek, 21 Januari 2023: mengunjungi makam leluhur, menikmati makan malam reuni keluarga, memberikan amplop merah, begadang sampai tengah malam, dan menyalakan petasan atau kembang api.

Tahun Baru Imlek, 22 Januari 2023: mengunjungi atau menyapa keluarga dan kerabat, serta memberikan hadiah.

Festival Lentera, 5 Februari 2023: menandai akhir festival dengan lentera dan tarian naga.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Tahun Baru Imlek: Arti Warna Merah, Guo Nian Hao jingga Pesta Kembang Api

3. Angka keberuntungan shio kelinci

Berdasarkan Astrologi China, terdapat kepercayaan akan angka-angka keberuntungan yang cocok dengan tahun bersangkutan.

Pada tahun kelinci air, masyarakat China percaya dengan beberapa angka yang akan membawa keberuntungan, diantaranya angka 3, 4, dan 6, serta angka yang mengandung unsur tersebut antara lain 34, 46, dan seterusnya.

Baca Juga: 4 Twibbon Hari Jadi Kota Samarinda Ke- 63 Terunik untuk Sambut Ulang Tahun Kota Samarinda

4. Warna pembawa keberuntungan

Berdasarkan perhitungan Astrologi China, ada beberapa warna yang memiliki kepercayaan dan membawa hoki saat Imlek.

Warna-warna tersebut, diantaranya merah, pink, ungu, dan biru, yang dipercaya membawa keberuntungan bagi pemakainya atau orang yang memasang dekorasi sesuai dengan warna tersebut di dalam rumah.

Demikian informasi mengenai fakta menarik Tahun Baru Imlek yang perlu diketahui banyak orang.***

Editor: Arini Kumalasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x