Mantap Betul! Ini Resep Ayam Pedas Kemangi Temani Hari Raya Idul Fitri

- 3 Mei 2022, 21:06 WIB
Mantap Betul! Ini Resep Ayam Pedas Kemangi Temani Hari Raya Idul Fitri
Mantap Betul! Ini Resep Ayam Pedas Kemangi Temani Hari Raya Idul Fitri /Youtube Devina Hermawan/

MEDIA BLITAR – Momen berkumpul keluarga paling lengkap kalau ditemani hidangan yang menggugah nafsu makan.

Dan di artikel ini, akan kami bagikan resep ayam pedas kemangi ala Chef Devina Hermawan yang mantap untuk disajikan di Hari Raya Idul Fitri.

Cita rasa yang pedas, gurih, dan wangi kemangi menjadi semakin nikmat saat disantap bareng keluarga.

Dan seperti yang diwartakan Portal Jember: ‘Resep Ayam Pedas Kemangi Ala Devina Hermawan, Enak dan Cocok untuk Keluarga saat Hari Raya Idul Fitri’, ini yang perlu kamu siapkan.

Resep Ayam Pedas Kemangi

Bahan marinasi:

1 kg Ayam Parting Prima Freshmart
1 buah jeruk nipis
1 sdt garam

Baca Juga: Ternyata Ini Arti Halal Bihalal Lebaran, Catat Waktu Pelaksanaan Lengkap Haditsnya saat Idul Fitri 2022

Bahan lainnya:

2 batang serai, geprek
3 lembar daun salam
7 lembar daun jeruk

2 batang daun bawang
1 buah tomat
10-15 buah cabai rawit merah

50 gr kemangi
1 jempol jahe, geprek
⅓ sdt garam

1 ½ sdm gula pasir
½ sdm kaldu bubuk
600 ml air

Baca Juga: Tanpa Disadari! Ini Hal Buruk Tanya ‘Kapan Nikah’ saat Berkumpul, Ustadz Abdul Somad Buka Suara

Bahan bumbu halus:

5 siung bawang putih
8 siung bawang merah
5 butir kemiri

1 jempol kunyit
10-15 buah cabai rawit merah
2 jempol kencur

Minyak secukupnya

Baca Juga: Filosofi Ketupat Menurut Sunan Kalijaga dan Makna Tradisi Ba’da Kupat usai Lebaran Idul Fitri di Pulau Jawa

Langkah:

- Marinasi ayam dengan perasan jeruk nipis dan garam, aduk rata lalu diamkan beberapa saat

- Geprek kemiri, potong bawang putih, bawang merah, kunyit, dan kencur lalu masukkan ke dalam blender

- Masukkan cabai rawit dan sedikit minyak, blender hingga halus lalu tumis hingga minyak keluar

- Masukkan serai, jahe, daun salam, dan daun jeruk, masak hingga wangi

- Masukkan ayam, masak sesaat hingga sedikit kecokelatan kemudian tambahkan air

- Tambahkan garam, gula dan kaldu bubuk, aduk rata lalu ungkep selama 15-20 menit

- Masukkan tomat, daun bawang, dan cabai rawit, masak sesaat

- Masukkan daun kemangi, aduk rata lalu matikan api

- Ayam pedas kemangi siap disajikan

***

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah