Bawa Pertanda Baik Hingga Buruk, Berikut Makna Binatang Masuk Rumah Berdasar Primbon Jawa dan Feng Shui

- 13 November 2021, 19:33 WIB
ilustrasi
ilustrasi /pixabay.com/Mike_68

MEDIA BLITAR - Berdasarkan Primbon Jawa dan Feng Shui China binatang yang masuk ke dalam rumah membawa pertanda baik atau buruk.

Terdapat binatang tertentu yang menandakan akan terjadi sesuatu yang akan terjadi.

Berikut 8 binatang yang jika masuk ke dalam rumah membawa pertanda tertentu menurut primbon dan fengsshui diantaranya;

Baca Juga: Primbon Jawa Buka Rahasia Weton Minggu Pon: Rezeki, Cinta, Karier, hingga Watak

1. Ular

Ular memang binatang yang berbahaya jika sampai masuk ke dalam rumah. Dalam primbon disebutkan ada 2 pertanda jika ular masuk rumah.

Pertama adalah pertanda sial atau musibah jika ular yang masuk ke rumah adalah ular berbisa.

Sedangkan pertanda kedua adalah adanya janji yang harus segera dituntaskan jika yang masuk ke rumah adalah ular yang tidak berbisa.

2. Kelelawar

Jika kelelawar besar atau kalong masuk ke dalam rumah dianggap sebagai pertanda penghuni akan mengalami sakit atau musibah.

Sedangkan jika kelelawar kecil yang masuk ke dalam rumah dianggap sebagai pertanda rejeki sudah di depan mata.

Baca Juga: Jam Rusak hingga Daun Kering, Berikut Benda Penghambat Rezeki Menurut Primbon Jawa

3. Burung

Masuknya burung ke dalam rumah dalam primbon dan fengshui disesuaikan dengan jenis burung yang masuk ke dalam rumah.

Burung gereja dianggap pertanda rejeki, sedangkan burung hantu dan burung gagak dianggap pertanda sial atau kematian.

4. Capung

Capung adalah binatang yang hanya bisa hidup di daerah yang belum tercemar, sehingga dalam Fengshui dipercaya jika capung masuk ke dalam rumah dianggap sebagai pertanda kesehatan dan kebahagiaan.

Baca Juga: Ramalan Primbon Jawa: Weton Senin Wage hingga Selasa Legi Bakal Dihujani Rezeki Melimpah

5. Kodok

Keberadaan kodok di dalam rumah tidak perlu terlalu dicemaskan karena menurut primbon kodok dianggap sebagai pertanda akan ada tamu jauh yang datang.

6. Tokek

Tokek yang masuk ke rumah adalah pertanda kurang baik apalagi jika ia berbunyi berulang kali.

Dalam primbon dipercaya ini menunjukkan jika akan ada kejadian yang tidak baik dialami penghuni rumah seperti sakit, pencurian dan kabar buruk lainnya.

Namun dalam fengshui justru sebaliknya, tokek masuk rumah dianggap sebagai tanda akan datangnya rejeki.

Baca Juga: 7 Weton Anak Pembawa Rezeki Bakal Angkat Derajat Keluarga, Ramalan Primbon Jawa

7. Kupu-kupu

Kupu-kupu masuk ke dalam rumah sering dianggap sebagai pertanda akan ada tamu yang datang, namun jika datang malam hari maka yang tamu tersebut adalah orang yang iri dan dengki.

8. Kumbang Tanduk

Menurut kepercayaan sejak dulu, kumbang tanduk dianggap sebagai media pengirim teluh atau santet.

Berhati-hatilah saat ada kumbang tanduk masuk ke dalam rumah, bisa diusir dengan kalimat agar kembali kepada pemiliknya sehingga hal buruk tidak terjadi pada pemilik rumah.***

Editor: Farra Fadila

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah