Inilah Keutamaan dan Niat 6 Hari Puasa Syawal, yang Dilaksanakan Setelah Hari Raya Idul Fitri

- 12 Mei 2021, 08:16 WIB
Inilah Keutamaan dan Niat 6 Hari Puasa Syawal, yang Dilaksanakan Setelah Hari Raya Idul Fitri.*
Inilah Keutamaan dan Niat 6 Hari Puasa Syawal, yang Dilaksanakan Setelah Hari Raya Idul Fitri.* /Pexels.com/Bongkarn/

MEDIA BLITAR – Seperti yang diketahui jika pelaksanaan puasa Syawal, tentu dilaksanakan setelah bulan Ramadhan. Hukum pelaksanaan puasa Syawal bersifat sunnah.

Untuk tata cara pelaksanaan puasa Syawal dilaksanakan seperti pelaksanaan-pelaksanaan puasa lainnya.

Di mana, seseorang yang melakukan puasa harus mengawalinya dengan niat puasa. Kemudian menahan diri dari makan, minum, hawa nafsu dan hal-hal lainnya yang bisa membatalkan puasa, yang dilaksanakan mulai terbitnya fajar hingga terbenamnya matahari.

Untuk pelaksanaan 6 hari puasa Syawal ini, dapat dilakukan mulai tanggal 2 bulan Syawal setelah pelaksanaan Idul Fitri (di tanggal 1 Syawal).

Baca Juga: Perempuan Haid Diperbolehkan Menghadiri Shalat Ied, Berikut Penjelasan dari Ulama Besar Imam As-Syaukani

Kemudian, apakah puasa Syawal dilaksanakan secara 6 hari berturut-turut?

Menurut Imam Imam Nawawi dalam Syarh Muslim menyampaikan jika, para ulama mazhab Syafi’i mengatakan bahwa paling afdhol (utama) melakukan puasa syawal secara berturut-turut (sehari) setelah shalat Idul Fitri.

Akan tetapi, bila pelaksanaan puasa Syawal dilakukan secara tidak berurutan di bulan Syawal, seseorang tersebut tetap mendapatkan keutamaan dari puasa Syawal.

Baca Juga: 1 Syawal 1442 H, Idul FItri 2021 Jatuh pada Kamis, 13 Mei 2021, Jangan Lupa Kirim-kirim Pesan ke Sanak Saudara

Sehingga, apabila seseorang melaksanakan puasa Syawal selama 3 hari/4 hari/5 hari/6 hari di bulan Syawal secara berurutan atau tidak berurutan, maka tetap diperbolehkan. Hal ini karena puasa Syawal, merupakan puasa sunnah yang ada kelonggarannya dalam pelaksanaannya.

Halaman:

Editor: Arini Kumalasari

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x