TELAH DIBUKA! Lowongan Bank Indonesia: PCPM Angkatan 38 - Syarat, Jadwal dan Cara Daftar

11 September 2023, 14:58 WIB
Info lowongan kerja Bank Indonesia /https://pcpm38.rekrutmenbi.id/landing/

MEDIA BLITAR - Pada bulan September 2023 ini, Bank Indonesia (BI) sedang membuka kesempatan untuk penerimaan Seleksi Penerimaan Pendidikan Calon Pegawai Asisten Manajer (PCPM) angkatan ke-38. Peluang ini terbuka bagi lulusan program sarjana (S1) dan program magister (S2) dengan berbagai jurusan yang spesifik. Jurusan-jurusan yang diperbolehkan mencakup Matematika/Aktuaria, Statistika, Teknologi Informasi, dan Teknik Informatika.

Selain itu, BI juga mengundang lulusan dari jurusan lain seperti Sistem Informasi, Ilmu Komputer, seluruh program studi Teknik, Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan, Ilmu Ekonomi Islam/Syariah, Akuntansi, dan Agribisnis untuk mengajukan lamaran. Bahkan lulusan jurusan seperti Ilmu Hukum, Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi, Psikologi, dan Manajemen juga diberikan kesempatan untuk bergabung.

Baca Juga: Jadi Ikon Kerja Sama Indonesia-Korsel, Simak Keunikan Hyundai IONIQ 5 Indonesian Batik

Untuk anda yang ingin mendaftar PCPM terdapat beberapa syarat yang perlu diperhatikan. Simak berikut!

Syarat

1. Warga Negara Indonesia.

2. Telah menyelesaikan masa studi jenjang pendidikan S1/S2.

3. Untuk lulusan perguruan tinggi dari luar negeri, memiliki bidang studi yang setara dengan bidang studi di atas.

4. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 (skala 4,00)

Baca Juga: BUTUH Lulusan S1 S2! PT Gudang Garam Tbk Buka Lowongan Kerja 3 Posisi Terbaru 2023,Cek Persyaratan-Cara Daftar

5. Lulusan perguruan tinggi luar negeri diwajibkan untuk: memberikan SK penyetaraan ijazah luar negeri dari Ditjen Diktiristek, dan memberikan surat hasil konversi IPK dari Ditjen Diktiristek.

6. Usia maksimal 26 tahun untuk S1 dan maksimal 28 tahun untuk S2 (usia per tanggal 9 September 2023).

7. Diutamakan aktif berorganisasi di kampus dan/atau sosial kemasyarakatan.

8. Menunjukkan potensi kepemimpinan, kemampuan analisis, kolaborasi, dan resiliensi serta dapat diandalkan.

Baca Juga: Sering Ditolak Perusahaan? Cek Terlebih Dahulu Isi dari CV, Salah Satunya Menjelaskan Deskripsi Pengalaman

9. Tidak memiliki ikatan dinas atau bersedia mengundurkan diri dan melepaskan ikatan dinas di perusahaan/instansi sebelumnya apabila diterima sebagai calon pegawai Bank Indonesia.

10. Bersedia menandatangani perjanjian ikatan dinas dengan Bank Indonesia.

11. Bersedia mematuhi setiap peraturan dan/atau tata tertib yang berlaku di Bank Indonesia, termasuk pengaturan hubungan keluarga di Bank Indonesia.

12. Bersedia ditempatkan di seluruh kantor Bank Indonesia, baik di kantor pusat maupun di kantor perwakilan

Baca Juga: Tips Membuat CV yang Menarik

Cara Daftar

1. Klik tombol "Daftar".

2. Mengisi nama lengkap, alamat email personal, nomor KTP dan password. Peserta hanya bisa mendaftar dengan satu email dan satu NIK untuk satu akun.

3. Masuk ke akun dengan mengisi alamat email dan password akun yang sudah didaftarkan.

4. Melengkapi formulir aplikasi online dan upload dokumen pendukung.

Baca Juga: Tanggal 11 September 2023 Hari Apa, Memperingati Hari Apa, Ada Peristiwa Apa? Simak Ulasannya!

Perangkat untuk Mendaftar

Untuk mendaftar, Anda perlu menggunakan komputer atau laptop dengan spesifikasi tertentu. Berikut adalah persyaratan untuk spesifikasi komputer atau laptop:

1. Processor Core i3 atau setara.

2. RAM 4GB.

3. HDD 500 GB.

4. OS Windows/Linux/Mac.

5. Dilengkapi perangkat web cam, audio, microphone, dan mouse.

6. Komputer/ laptop sudah terinstall dengan web browser versi terbaru.

7. Tidak menggunakan mobile phone.

Baca Juga: 35 Pemeran Drakor Arthdal Chronicles Season 2, Dibintangi Lee Joon Gi, Shin Sae Kyeong, Jang Dong Gun

Selain itu, Anda harus menggunakan salah satu dari browser berikut:

1. Mozilla Firefox minimal versi 116 yang dapat menerima cookies.

2. Google Chrome minimal versi 116 yang dapat menerima cookies.

3. Microsoft Edge minimal versi 116 yang dapat menerima cookies.

Jadwal Pelaksanaan

Pengisian Online Application : 9 - 14 September 2023

Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi : 27 September 2023

Pelaksanaan Tes Potensi Dasar : Minggu ke-5 September 2023

Pengumuman Hasil Tes Potensi Dasar : Minggu ke-2 Oktober 2023

Pelaksanaan Tes Pengetahuan Umum,
Tes Pengetahuan Kebanksentralan dan
Tes Bahasa Inggris : Minggu ke-2 Oktober 2023

Pengumuman Hasil Tes Pengetahuan Umum,
Tes Pengetahuan Kebanksentralan dan
Tes Bahasa Inggris : Minggu ke-4 Oktober 2023

Pelaksanaan Tes Psikologi : Minggu ke-4 Oktober 2023

Pengumuman Hasil Tes Psikologi : Minggu ke-3 November 2023

Pelaksanaan Tes Kesehatan dan Tes Psikiatri : Minggu ke-3 November 2023

Pengumuman Hasil Tes Kesehatan dan Tes Psikiatri : Minggu ke-3 Desember 2023

Pelaksanaan Seleksi Tahap Akhir : Minggu ke-3 Desember 2023

Pengumuman Hasil Akhir : Minggu ke-5 Desember 2023

Disclaimer untuk Jadwal pelaksanaan dan pengumuman bersifat tentative.

Link Pendaftaran

Pendaftaran seleksi tersebut bisa dilakukan melalui KLIK DI SINI sampai 14 September 2023.***

Editor: Arini Kumalasari

Tags

Terkini

Terpopuler