Tips Presentasi! Untuk Kamu yang Gedek Setiap Sampaikan Materi, Biar Nggak Tulisan Doang

16 Maret 2021, 14:06 WIB
Ilustrasi presentasi. *Pixabay /

MEDIA BLITAR – Apakah kegiatanmu berhubungan dan menuntut untuk menyampaikan materi kepada orang lain?

Jika iya, maka kamu menemukan artikel yang sesuai. Terlebih lagi, jika kamu adalah salah satu orang yang kerap kebingungan dalam menyampaikan materi atau presentasi di depan umum.

Tidak sedikit orang, merasa gugup saat melakukan presentasi kepada orang lain, atau bahkan memberikan efek berdebar, tangan berkeringat hingga terasa dingin.

Berbicara di depan umum, memang bukan perkara mudah, meski banyak publik speaker di luar sana yang keren.

Baca Juga: Hidup Tenang tanpa Utang! Lakukan 8 Kebiasaan Ini

Namun, berbicara di depan umum juga kerap ditakuti oleh banyak orang, meski sudah berusaha mempersiapkan diri, menjajal ngobrol di depan kaca, membaca semua materi, tetapi tetap saja, grogi sering muncul saat sudah tampil ke depan, dan semua mata memandang.

Untuk itu, Tim Media Blitar membagikan tips presentasi yang sebelumnya disampaikan oleh Guy Kawasaki, yang merupakan sosok marketing spealist.

Guy Kawasaki memiliki metode khusus untuk melakukan presentasi, yaitu menggunakan rumus 10/20/30.

Baca Juga: Kerap Menghantui Kaum Wanita, Ini 5 Fakta Varises yang Tak Banyak Diketahui Publik

Rumus ini, tak sembarangan rumus. Karena, memiliki arti penting disetiap angka yang dimaksudkan.

Artinya adalah 10 untuk slide presentasi, 20 untuk durasi menyampaikan materi atau berbicara, dan 30 untuk ukuran minimal font yang digunakan.

Kenapa demikian? Yuk kupas tuntas bersama, tentang rumus 10/20/30 dari Guy Kawasaki.

Baca Juga: Jangan Asal Duduk, Simak Tips Ini Supaya Duduk Anda Bisa Lebih Sehat

10 Slide Presentasi

Hal ini mempertimbangkan, jika otak manusia sebenarnya dianggap tidak bisa menerima lebih dari 10 konsep sekaligus. Sehingga, penting bagi kamu pemberi materi, untuk merangkum materi yang akan disampaikan sebaik dan sepadat mungkin, saat dituangkan ke dalam slide presentasi.

20 Menit Menyampaikan Materi

Perlu bagi kamu menyampaikan materi dengan singkat, padat, dan tentunya jelas. Intinya, kamu harus mengurangi basa-basi saat menyampaikan materi. Karena, jika presentasimu menarik dan bagus, kamu tak perlu untuk menjelaskannya berulang kali.

Selain itu, hal ini dirasa akan lebih mudah untuk diterima oleh penyimak.

Baca Juga: Ternyata Ada, 2 Hewan yang Tidak Pernah Buang Air Kecil Seumur Hidup

30 untuk Ukuran Font

Ini bertujuan agar penyimak, dapat melihat detail materi yang akan kamu sampaikan. Hal ini tentu, akan meningkatkan minat penyimak melihat slide milikmu dengan nyaman.

Tentu rumus dari Guy Kawasaki ini, juga disesuaikan dengan kebutuhan kamu sebagai presentator. Semoga tips ini membantu menghilangkan rasa grogi kamu saat presentasi. Good luck!

***

Editor: Arini Kumalasari

Tags

Terkini

Terpopuler