Terinspirasi Kota Kelahiran, SBY Hasilkan Lukisan Debur Ombak Di Pantai Pacitan di Masa Pandemi

- 8 Agustus 2021, 14:15 WIB
Terinspirasi Kota Kelahiran, SBY Hasilkan Lukisan ‘Debur Ombak Di Pantai Pacitan’ di Masa Pandemi
Terinspirasi Kota Kelahiran, SBY Hasilkan Lukisan ‘Debur Ombak Di Pantai Pacitan’ di Masa Pandemi /Twitter @Jansen_jsp

MEDIA BLITAR - Pandemi membatasi ruang gerak setiap manusia. Menjadikan banyak waktu luang ketika di rumah.

Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengisi waktu luangnya dengan menekuni kembali hobinya yaitu melukis.

Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengungkapkan bahwa Presiden Republik Indonesia ke-6 yang menjabat sejak 20 Oktober 2004 hingga 20 Oktober 2014 ini sebetulnya sudah hobi melukis sejak duduk di bangku SMP.

Baca Juga: Ini Adegan SBY dalam Film Hollywood ‘The Tomorrow War’, Andi Mallarangeng: Bangga

SBY menjadi perbincangan hangat di media sosial, sejak 7 Agustus 2021 kemarin hingga  hari ini.

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat ini baru saja menyelesaikan lukisan Pantai. Lukisannya ini diberi judul 'Debur Ombak Di Pantai Pacitan'.

Lukisan ini  terinspirasi oleh kota kelahirannya yaitu Pacitan.

Lukisan 'Debur Ombak Di Pantai Pacitan' karya SBY ini diunggah oleh Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Demokrat Jansen Sitindaon pada 7 Agustus 2021 siang.

Baca Juga: Putra SBY, Edhie Baskoro Dituding Tersandung Kasus Hambalang hingga Ditangkap KPK, Begini Faktanya

Halaman:

Editor: Annisa Aprilya Putri

Sumber: Twitter @jansen_jsp


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x