Link Live Streaming La Liga Atletico Madrid vs Barcelona: Ansu Fati dan Suarez Absen

- 21 November 2020, 21:55 WIB
Foto pemain Barcelona Ansu Fati
Foto pemain Barcelona Ansu Fati /Twitter/@FCBmasia

MEDIA BLITAR – Saat ini La Liga 2020/2021 memasuki pekan kesepuluh dan pada Minggu, 22 November 2020 akan menghadirkan laga Atletico Madrid vs Barcelona.

Pertandingan Atletico Madrid vs Barcelona akan tayang pukul 03.00 WIB yang bisa disaksikan secara live streaming melalui link yang sudah tersedia di akhir artikel.

Saat ini tim tuan rumah berada di posisi ke-3 dengan 17 poin dan Barcelona berada di posisi ke-8 dengan 11 poin.

Laga Atletico Madrid vs Barcelona akan berlangsung di Stadion Wanda Metropolia.

Baca Juga: Pemerintah Umumkan SKB Tentang Izin Pembelajaran Tatap Muka pada Januari 2021

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING MOLA TV: Prediksi Manchester United vs West Brom, Saatnya MU Jawab Kritik?

Pertandingan kali ini bisa dipastikan akan berlangsung seru karena Barca melawan tuan rumah tanpa kehadiran Luis Suarez.

Suarez dipastikan absen dari pertandingan kali ini karena terkonfirmasi Covid-19 saat jeda internasional pekan lalu.

Namun, absennya Suarez seolah tak menjadi masalah karena pelatih tim tuan rumah sudah mempersiapkan pengganti striker andalannya tersebut.

Diego Simeone sudah mempersiapkan Diego Costa yang akan menempati posisi Suarez sebagai striker.

Baca Juga: Ricky Yacobi Berpulang, Ketahui Prestasi dan Perjalanan Karir Semasa Hidupnya

Baca Juga: Sekolah Dibuka Lagi dengan Syarat, Mulai Januari Tahun 2021

Tak hanya tuan rumah, Barca juga harus rela dengan absennya salah satu pemain  yaitu Ansu Fati karena cedera yang dideritanya.

Selain Ansu Fati, Sergio Busquets juga absen sehingga pelatih Ronaldo Koeman mengandalkan Lionel Messi dan Antoine Griezmann untuk memperkuat tim.

Namun, duet antara Messi dan Griezmann sedikit diragukan karena sebelumnya terjadi sesuatu yang membuat keduanya tampak tak harmonis.

Jika melihat pertandingan H2H pada La Liga, Barcelona tampak unggul dengan 75 kemenangan dan berhasil mencetak gol sebanyak 322 kali.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Portugal 2020. Live Streaming Kualifikasi Malam Ini dan Live Race Sirkuit Algarve

Baca Juga: Pangdam Jaya Copot Spanduk Habib Rizieq, Mayjen TNI Dudung Trending di Twitter

Sementara itu, tim tuan rumah memenangkan 50 pertandingan dengan jumlah gol sebanyak 244 kali.

H2H Atletico Madrid vs Barcelona terjadi sebanyak 166 pertemuan dengan hasil imbang sebanyak 41 pertandingan.

Saksikan keseruan laga Atletico Madrid vs Barcelona secara live streaming melalui link di bawah ini:

Baca Juga: Sinopsis Film Jeepers Creepers III, Upaya Membunuh Monster Peneror Komunitas Pertanian

Baca Juga: Baru! Microsoft Berikan Panggilan Video Teams Secara Gratis

(KLIK DI SINI) 

Disclaimer: Link live streaming merupakan informasi yang dibagikan kepada pembaca Media Blitar. Media Blitar tidak bertanggung jawab atas copyrights dan kualitas. Kebijakan serta kepastian siaran langsung masing-masing TV online sepenuhnya ada pada stasiun TV. Kebijakan dari masing-masing TV dapat berubah sewaktu-waktu.

***

Editor: Rezky Putri Harisanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x